Kronologi Rocky Gerung Dilempar Botol Saat Isi Diskusi Mahasiswa di Yogyakarta, Massa Hampir Bentrok

Penulis: Bangkit Nurullah
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kronologi Rocky Gerung Dilempar Botol Saat Isi Diskusi Mahasiswa di Yogyakarta, Massa Hampir Bentrok

TRIBUNNEWSWIKI.COM - Berikut Kronologi Rocky Gerung dilempar botol oleh Waluyo Wasis Nugroho saat mengisi diskusi mahasiswa di Sleman, Yogyakarta, Jumat (8/9/2023).

Viral di media sebuah aksi penolakan terhadap kehadiran Rocky Gerung di Sleman, Yogyakarta.

Aksi penolakan tersebut dilakukan dipimpin oleh Waluyo Wasis Nugroho dengan mengerahakan sejumlah massa.

Akibatnya, nyaris terjadi bentrokan antara pihak keamanan dengan massa Waluyo Wasis Nugroho.

Lantas siapakah Waluyo Wasis Nugroho?

Berdasarkan penelusuran Tribunsumsel.com, diketahui jika Waluyo Wasis Nugroho bekerja sebagai penggiat sosial.

Waluyo Wasis Nugroho juga sebagai ketua umum Pejuang Nusantara Indonesia Bersatu (PNIB).

Waluyo Wasis Nugroho kerap dikenal juga dengan nama Gus Wal.

Berdasarkan penelusuran di akun instagramnya Abdul Rozak Waluyo Wasis Nugroho.

Diketahui jika Waluyo Wasis Nugroho memposting sejumlah pemberitaan terkait aksi penolakan terhadap Rocky Gerung dan Refly Harun.

Seperti pada postingannya membagikan poster penolakan tegas terhadap Rocky Gerung dan Refly Harun.

"PNIB Kembali Tolak & Usir Kehadiran Refly Harun & Rocky Gerung Di Jogja Kota Pelajar Berbudaya Bermartabat".

Baca: Profil dan Pekerjaan Waluyo Wasis Nugroho Pria Lempar Botol ke Rocky Gerung, Ternyata Ketum PNIB

Rocky Gerung masuk lewat pintu belakang yang sawah sawah kering, karena pintu masuk Cafe Nuri di Blokade Oleh massa PNIB.

Dan Nyaris Bentrok Dengan aparat keamanan yang berjaga di lokasi," tulis Waluyo Wasis Nugroho, Jumat (8/9/2023).

Selain tolak Rocky Gerung dan Refly Harun, ternyata Waluyo Wasis Nugroho sempat viral dengan sejumlah aksi penolakan lainnya.

Salah satu yakni penolakan terkait reuni 212 beberapa tahun silam dan Waluyo Wasis Nugroho sempat melaporkan sosok ustaz Maaher Athuwalibi ke polisi terkait kasus penghinaan terhadap Gus Dur.

Baca: Dicap Pengkhianat Oleh Demokrat, Respon Anies Baswedan: Kita Ingin Indonesia Adil dan Lebih Maju

Kronologi

Pengamat politik Rocky Gerung lagi-lagi mendapat perlakuan yang kurang menyenangkan.

Kali ini terjadi di Yogyakarta saat acara yang digelar Mahasiswa HMI Komisariat FEB UGM dan Pimpinan Cabang (PC) Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah, Bulaksumur-Karangmalang (IMM BSKM).

Saat diskusi di Kopi Nuri di Jalan Anggajaya Condongcatur Kapanewon Depok Sleman, Yogyakarta pada Jumat (8/9/2023), tiba-tiba ada massa yang berteriak-teriak di luar area diskusi.

Halaman
123


Penulis: Bangkit Nurullah
BERITA TERKAIT

Berita Populer