Nasib Sial Emak-emak Ceraikan Suami Demi Nikah dengan Pak Kades yang Berujung hanya di PHP

Penulis: Ika Wahyuningsih
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Wanita berinisial A melaporkan Pak Kades ke Inspektorat Sragen - Seorang wanita di Sragen, Jateng laporkan Pak Kades karena tak kunjung dinikahi. Padahal Pak Kades sudah janji akan menikahi wanita tersebut

TRIBUNNEWSWIKI.COM - Viral emak-emak di Sragen ceraikan suami demi dinikahi pak kades tapi justru PHP.

Kisah ini dialami oleh emak-emak berinisial A (42).

Emak-emak warga Sragen ini mengadukan Pak Kades di Kecamatan Kedawung ke Inspektorat Sragen lantaran merasa dibohongi soal janji untuk menikah.

A mengadukan Pak Kades di desanya itu pada Selasa (25/7/2023).

Tak tanggung-tanggung, A sudah bela-belain 2 kali bercerai demi menagih cinta palsu Pak Kades.

Ditemui TribunSolo.com di Inspektorat Sragen, Selasa (25/7/2023), A menceritakan ia dan Pak Kades berselingkuh pada tahun 2018.

Baik A maupun Pak Kades, ketika itu sama-sama sudah berumahtangga.

Baca: VIRAL 3 Hari Jelang Akad Calon Pengantin Pria Kabur, Kakak Gantikan Adiknya Nikahi Mempelai Wanita

Baca: Viral Janda Dibunuh Teman Kencan Karena Sebut Istrinya Jelek, Ditemukan Dalam Keadaan Terikat Kabel

Merasa dijanjikan untuk dinikahi, A mantap untuk untuk menceraikan suaminya.

Namun, saat A tengah dalam proses menceraikan suaminya, tiba-tiba Pak Kades tidak bisa dihubungi dan menghilang.

Pak Kades saat itu rupanya sibuk mempersiapkan diri maju lagi sebagai kepala desa.

Cinta bertepuk sebelah tangan, A kemudian menikah dengan pria lain, yang hingga kini masih menjadi suaminya.

Lama tak bersua, Pak Kades kembali muncul menghubungi A.

Benih hubungan asmara terlarang itu kembali mekar.

ILUSTRASI buku nikah. Seorang ibu di Sragen melaporkan Kepala Desa ke Inspektorat, karena merasa dibohongi terkait janji untuk menikah. (TribunSolo.com/Aji Bramastra)

Tapi kali ini, hubungan ini diketahui keluarga A.

Pihak keluarga melarang Pak Kades untuk menjalin hubungan dengan A.

Menurut A, Pak Kades saat itu tetap ngotot.

Bahkan, di depan keluarga A, Pak Kades menjanjikan ke jenjang pernikahan.

Karena merasa Pak Kades sudah berkomitmen, A lagi-lagi menceraikan suaminya saat ini.

Eh, lagi-lagi, menurut A, Pak Kades menghilang.

Pada 10 Juli 2023, A meminta mediasi di Kecamatan untuk meminta kejelasan dari Pak Kades.

Namun, mediasi tersebut gagal, dan A yang hilang kesabaran membawa masalah ini ke inspektorat.

"Intinya saya selaku korban yang kedua kalinya, misalnya diajak kekeluargaan lagi sudah tidak bisa, karena sampai detik ini tidak ada respon sama sekali, maunya tetap dinikahi," kata A.

TribunSolo.com sudah berusaha meminta konfirmasi ke Kades yang dilaporkan oleh A, namun hingga kini belum bisa dihubungi.

(TRIBUN SOLO/TRIBUNNEWSWIKI)

Artikel ini telah tayang di Tribun Solo dengan judul Emak-emak di Sragen Laporkan Pak Kades: Sudah Terlanjur Ceraikan Suami, Eh Pak Kades Batal Nikahi



Penulis: Ika Wahyuningsih
BERITA TERKAIT

Berita Populer