Apa Itu Hipotermia ? Penyakit yang Biasanya Menyerang Pendaki Gunung dan Bisa Menyebabkan Kematian

Penulis: Ika Wahyuningsih
Editor: Putradi Pamungkas
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi penanganan hipotermia

TRIBUNNEWSWIKI.COM - Istilah hipotermia akhir-akhir ini kembali ramai diperbincangkan.

Hal lantaran adanya kasus mahasiswi Universitas Diponegoro Semarang meninggal dunia di Gunung Lawu, Jenawi, Karanganyar, Jawa Tengah (Jateng).

Ia adalah Anindita Syafa Nabila Rizky, mahasiswi jurusan Teknik Mesin Universitas Diponegoro ( Undip) Semarang.

Wanita berusia 20 tahun itu ditemukan tewas di Gunung Lawu dalam kondisi mulutnya mengeluarkan busa.

Anindita Syafa diduga meninggal dunia akibat terkena Hipotermia, sebuah kondisi ketika suhu tubuh turun drastis hingga di bawah 35 derajat celcius.

Lantas apa itu hipotermia ?

Bagaimana gejala hipotermia ?

Baca: PILU Anindita Syafa, Mahasiswi Undip Tewas Hipotermia di Gunung Lawu, Ditinggal Rombongan di Tenda

Baca: Gunung Lawu

Berikut adalah informasi terkait apa itu hipotermia yang berhasil Tribunnewswiki rangkum:

Hipotermia adalah keadaan darurat medis yang terjadi ketika tubuh seseorang kehilangan panas lebih cepat daripada kemampuannya menghasilkan panas.

Hal tersebut menyebabkan suhu tubuh sangat rendah berada di bawah 95° F (35° C).

Suhu tubuh normal adalah sekitar 98,6° F (37° C).

Hipotermia (instagram.com/@bsog.pl/@claudiaconforte)

Jika suhu tubuh terus turun, organ-organ mulai gagal, akhirnya menyebabkan kematian.

Hipotermia adalah kebalikan dari hipertermia, yang melibatkan suhu tubuh yang tinggi dan dapat muncul sebagai kelelahan panas atau stroke panas.

Tanda dan Gejala Hipotermia

Tanda dan gejala hipotermia meliputi:

- Gemetaran atau menggigil

- Bicara cadel atau bergumam

- Napas lambat dan dangkal

- Denyut nadi lemah

- Kecanggungan atau kurangnya koordinasi

Halaman
123


Penulis: Ika Wahyuningsih
Editor: Putradi Pamungkas
BERITA TERKAIT

Berita Populer