Informasi Awal
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Brigadir Jenderal Polisi (Purnawirawan) atau Brigjen Pol. (Purn.) Tajuddin adalah mantan Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakpolda) Nusa Tenggara Barat (NTB).
Jenderal bintang satu ini tercatat menjabat sebagai Wakapolda NTB pada tahun 2017 hingga 2019.
Semasa dinasnya, Brigjen Tajuddin juga pernah menjabat sebagai Wakapolda Sulawesi Barat.
Adapaun Tajuddin resmi pensiun sebagai perwira tinggi (Pati) Polri pada tahun 2020.
Baca: Brigjen Pol. (Purn.) Asby Mahyuza
Kehidupan Pribadi dan Pendidikan
Brigjen Tajuddin lahir pada tanggal 21 November 1962.
Ia adalah lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) tahun 1988.
Nama lengkapnya adalah Brigjen Pol. (Purn.) Drs. Tajuddin, M.H.
Baca: Irjen Pol. Heri Armanto Sutikno
Karier
Karier Tajuddin telah malang melintang di dalam kepolisian tanah air.
Berbagai jabatan strategis di institusi Tribrata sudah pernah ia emban.
Ia tercatat pernah menjabat sebagai Kepala SPN Balikpapan dan Kepala SPN Polda Kaltim (2011).
Selain itu, Tajuddin juga sempat menduduki posisi sebagai Dirsabhara Polda Kalsel (2011) dan Kabagpakat Rokerma KL Sops Polri.
Karier Tajuddin makin cemerlang setelah ia didapuk menjadi Wakapolda Sulawesi Barat pada tahun 2016.
Pada tahun 2018, ia dimutasi menjadi Wakapolda Nusa Tenggara Barat.
Setelah itu, Tajuddin diamanahkan untuk menduduki posisi sebagai Dirbintibmas Korbinmas Baharkam Polri pada tahun 2019.
Pada tahun 2020, Brigjen Tajuddin kemudian dimutasi menjadi Analis Kebijakan Utama bidang Binmas Baharkam Polri dalam rangka pensiun.
(tribunnewswiki.com/Rakli Almughni)