Informasi Awal
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Kombes Pol. Sumaryono adalah seorang perwira menengah Polri.
Ia lahir di Surabaya, Jawa Timur, 2 September 1974.
Sumaryono adalah lulusan Akpol 1996.
Setelah itu ia melanjutkan pendidikannya ke Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian .
Selain itu, Sumaryono juga pernah menimba ilmu di Sespim.
Di dalam kepolisian Sumaryono berpengalaman dalam bidang reserse. (1)
Baca: Irjen Pol. Dadang Hartanto
Pendidikan
- Akpol (1996)
- Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK)
- Sespim (1)
Baca: Irjen Pol. (Purn.) Drs. Desmawan Putra
Karier
Kombes Pol. Sumaryono memulai kariernya di kepolisian setelah ia menyelesaikan pendidikannya di Akpol.
Ia pernah menjadi Kasubdit III/Tipidkor Ditreskrimsus Polda Jatim.
Lalu pada 2014 ia dipercaya menjabat sebagai Kasat Reskrim Polrestabes Surabaya.
Seiring berjalannya waktu kariernya di kepolisian semakin bagus.
Baca: Kombes. Pol. Benny Bawensel
Selain itu ia juga pernah menjabat sebagai Kapolres di Probolinggo, Madiun dan Kediri.
Kemudian pada 2021 ia diangkat menjadi Analis Kebijakan Madya Bidang NCB/Interpol Divhubinter Polri.
Pada 2023 ia dipercaya untuk memegang jabatan sebagai Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Sumatera.
Sebagai Direktur Reserse Kriminal Umum ia turut menangani kasus penganiayaan yang dilakukan Aditya Hasibuan, anak eks Kabag Binops Ditresnarkoba Polda Sumatera Utara (Sumut) AKBP Achiruddin Hasibuan. (2)
Baca: Kombes. Pol. Agusman Gurning
Riwayat Jabatan
- Kasubdit III/Tipidkor Ditreskrimsus Polda Jatim
- Kasat Reskrim Polrestabes Surabaya (2014)
- Kasubdit I/Indagsi Ditreskrimsus Polda Jatim (2015)
- Kapolres Probolinggo Kota
- Kapolres Madiun (2016)
- Kapolres Kediri (2016)
- Wadireskrimum Polda Kaltim (2017)
- Analis Kebijakan Madya Bidang NCB/Interpol Divhubinter Polri (2021)
- Dirreskrimum Polda Sumatera Utara (2023—sekarang) (1)