Wajah Park Seo Joon Muncul Pertama Kali di Trailer Terbaru 'The Marvels'

Penulis: Ika Wahyuningsih
Editor: Putradi Pamungkas
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Park Seo Joon di Trailer Terbaru The Marvels

TRIBUNNEWSWIKI.COM- Film Hollywood mendatang Park Seo Joon “ The Marvels” telah merilis trailer pertamanya!

Pada 11 April waktu setempat, Marvel Studios merilis trailer teaser untuk "The Marvels", sekuel mendatang dari "Captain Marvel". Film ini akan dibintangi oleh Brie Larson, Iman Vellani, Teyonah Parris, dan Samuel L Jackson.

Meskipun telah dikonfirmasi pada tahun 2021 bahwa Park Seo Joon akan muancul dalam film tersebut, sifat perannya tetap dirahasiakan — tetapi trailer baru tersebut menawarkan sekilas karakternya secara resmi, yang menyebabkan spekulasi online mengenai peran apa yang mungkin dia mainkan.

Sementara itu, "The Marvels" dijadwalkan tayang di bioskop pada 10 November.

Lihat trailer teaser lengkap untuk “The Marvels” di bawah ini! (Park Seo Joon muncul sebentar di 1:37 di video.)

Marvel Studios akhirnya merilis teaser trailer dari film The Marvels.

Baca: Park Seo Joon Dikonfirmasi Jadi Tamu di Acara IUs Palette

Baca: Interaksi Lucu Jennie BLACKPINK dan Park Seo Joon saat di Fashion Show Chanel

Teaser berdurasi dua menit itu menampilkan keseruan dari tiga tokoh utamanya, Carol Danvers/Captain Marvel (Brie Larson), Kamala Khan/Ms. Marvel (Iman Vellani), dan Captain Rambeau (Lashana Lynch).

Kekuatan ketiga tokoh perempuan Marvel itu rupanya saling berhubungan satu sama lain.

Hal itu terlihat dari beberapa kali ketiganya bertukar posisi di dunia nyata dan galaksi.

Perubahan posisi itu membuat Nick Fury (Samuel L Jackson) akhirnya turun tangan untuk mengurusnya.

Nick Fury bahkan harus mendatangi keluarga Kamala Khan untuk membahas permasalahan ini.

Marvel Studios mengumumkan pergeseran tanggal penayangan untuk film The Marvels. (Twitter/Marvel Studios via Kompas)

Tak hanya penampilan tiga bintang utamanya, teaser trailer The Marvels pun ikut menampilkan sedikit gambaran tentang karakter Yan D'Aladna.

Karakter Yan D'Aladna dimainkan oleh aktor Korea Selatan, Park Seo Joon.

Park Seo Joon tampak berbeda dengan makeup dan gaya rambut khusus.

Sesuai prediksi, The Marvels akan menggabungkan Captain Marvel dengan Ms. Marvel yang memiliki kekuatan cosmic.

Awal mula pertemuan tersebut sudah terlihat dari akhir cerita serial Ms Marvel yang tayang di Disney+ Hotstar.

The Marvels yang digarap oleh Sutradara Nia DaCosta, saat ini mengisi slot penayangan pada 10 November 2023.

Sebagai informasi, The Marvels merupakan film adiwira Amerika Serikat mendatang yang didasarkan dari Marvel Comics menampilkan watak Carol Danvers/Captain Marvel, Kamala Khan/Ms. Marvel dan Monica Rambeau.

Film ini diproduksi oleh Marvel Studios dan didistribusikan oleh Walt Disney Studios Motion Pictures.

The Marvels dijadwalkan ditayangkan di Amerika Serikat pada 10 November 2022 sebagai bagian dari Phase 5 MCU.

Profil Park Seo Joon

Park Seo Joon (Soompi)

Aktor yang memiliki nama lahir Park Yong Kyu ini lahir pada 16 Desember 1988 di Seoul, Korea Selatan.

Park Seo Joon merupakan anak pertama di keluarga dan memiliki dua orang adik, laki-laki dan perempuan.

Diketahui, adik Park Seo Joon telah menikah dan mempunyai anak.

Park Seo Joon memiliki kepribadian introvert sebelum menjadi bintang ternama seperti saat ini.

Aktor tersebut mengaku sangat pemalu, bahkan pada suatu saat Park Seo Joon tidak bisa memesan makanan di sebuah restoran karena malu.

Kepribadian itu membuat Park Seo Joon memulai belajar akting.

Park Seo Joon memutuskan untuk bergabung di sebuah klub animasi di sekolah.

Saat itu Park Seo Joon berpartisipasi di festival seni sekolah untuk pertama kali dan melawan rasa malu.

Park Seo Joon menempuh pendidikan menengah di Ah Nam High School.

Setelah lulus dari Ah Nam High School, Park Seo Joon melanjutkan pendidikan teater di Seoul of Arts.

Park Seo Joon satu di antara aktor yang telah mendaftar wajib militer sebelum debut.

Di tahun 2008, Park Seo Joon mendaftar wajib militer.

Pada usia 22 tahun, Park Seo Joon menyelesaikan wajib militernya.

Awal karier Park Seo Joon dimulai dengan menjadi model video klip.

Park Seo Joon menjadi bintang video klip di lagu solo Bang Yong Guk B.A.P yang berjudul 'I Remember' di tahun 2011.

Baca: Rayakan 10 Tahun Berkarier, Park Seo Joon Ungkap Perasaannya dan Rencana Masa Depan

Baca: 10 Fakta Park Seo Joon yang Ulang Tahun ke-32, Berteman dengan V BTS dan Punya Style Mempesona


Pada tahun 2012, Park Seo Joon terlihat dalam drama televisi berjudul 'Dream High'.

Setelah membintangi drama 'Dream High', Park Seo Joon semakin menunjukkan bakat aktingnya dalam 'Post of Gold' di tahun 2013 dan 'A Witch's Love' di tahun 2014.

Park Seo Joon juga melebarkan sayapnya dengan berakting di layar lebar.

Di tahun 2011, Park Seo Joon terlihat dalam film 'Perfect Game'.

Park Seo Joon telah membintangi beberapa judul film hingga saat ini.

Di luar berakting, Park Seo Joon juga sering menjadi bintang tamu di reality show.

Park Seo Joon pernah menjadi bintang tamu di sebuah acara televisi 'Running Man'.


Artis multitalenta ini juga pernah menjadi pembawa acara musik di sebuah stasiun televisi.

Park Seo Joon pernah menjadi pembawa acara di KBS Music Bank dari tahun 2013 hingga 2015.

Di sisi lain sebagai seorang aktor, Park Seo Joon memiliki satu kelebihan yaitu bernyanyi dan dance.

Pada tahun 2012, Park Seo Joon pernah menyanyikan soundtrack lagu 'Dream High 2' yang berjudul 'New Dreaming' bersama JB GOT7.

Dua tahun kemudian, Park Seo Joon menyanyikan soundtrack dramanya yang berjudul 'Witch Romance'.

Tak hanya itu, Park Seo Joon juga menyanyikan dua lagu pada tahun 2015 yang berjudul 'Letting You Go' dan 'Long Way'.

Park Seo Joon telah beberapa kali terlihat membintangi drama korea.

Sepanjang kariernya, Park Seo Joon telah disandingkan dengan berbagai lawan main.

Park Seo Joon pernah bersanding bersama Hyorin 'SISTAR' dalam drama 'Dream High Season 2'.

Akting Park Seo Joon dalam drama A Witch's Love membangun chemistry dengan lawan mainnya, Uhm Jung Hwa.

Rating drama 'She Was Pretty' melejit pada tahun 2015, dalam drama itu Park Seo Joon berpasangan dengan Hwang Jung Eum.

Drama 'Hwarang' membuat Park Seo Joon semakin dikenal dengan perannya bersama Go Ara.

Park Seo Joon juga pernah dipasangkan dengan Kim Ji Won dalam drama 'Fight For My Way'.

Akting Park Seo Joon dan Park Min Young drama 'What's Wrong With Secretary Kim' membuat drama itu diperbincangkan khalayak umum.

Park Seo Joon (Soompi)


Bahkan keduanya sempat digosipkan telah berpacaran, namun agensi Park Min Young menyanggah gosip yang beredar tersebut.

Berawal dari bermain bersama di drama 'Hwarang', Park Seo Joon dan Kim Taehyung atau V BTS menjalin pertemanan yang sangat dekat.

Park Seo Joon selalu mendukung V dengan datang ke konser BTS dan mempromosikan album baru BTS.

Hal itu dapat dilihat dari unggahan instagram Park Seo Joon.

Park Seo Joon juga sering hangout dengan para pemain 'Hwarang' dan V BTS.

Bahkan, ketika Park Seo Joon sedang syuting drama, V dan pemain 'Hwarang' lain memberikan dukungan dengan mengirimkan sebuah food truck ke lokasi syuting.

(TRIBUNNEWSWIKI/Kaa)



Penulis: Ika Wahyuningsih
Editor: Putradi Pamungkas
BERITA TERKAIT

Berita Populer