Caitlin North Lewis

Penulis: Bangkit Nurullah
Editor: Febri Ady Prasetyo
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Caitlin North Lewis


Daftar Isi


  • Informasi Awal


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Caitlin North Lewis adalah aktris dan model asal Indonesia.

Ia lahir di Denpasar, Bali, 6 Oktober 2002.

Aktris yang akrab disapa Caitlin tersebut adalah keturunan Inggris-Indonesia.

Darah Inggris mengalir dari ayahnya, sedangkan Indonesia dari ibunya.

Caitlin sendiri beragama Kristen dan memiliki tinggi badan 171 cm.

Ia pernah bersekolah di Sekolah Dyatmika. (1)

Caitlin North Lewis (Instagram/caitlinnorthlewis)

Baca: Emir Mahira

  • Karier


Caitlin North Lewis memulai kariernya sebagai aktris pada 2017.

Pada tahun itu ia melakoni debutnya dengan membintangi film My Generation yang diproduksi oleh IFI Sinema.

Di dalam film tersebut ia berperan sebagai Lula.

Kemudian pada 2019 ia dipercaya untuk membintangi film Hit & Run.

Dalam film Hit & Run, Caitlin beradu akting dengan Jefri Nichol dan Chandra Liow.

Bahkan, Jefri Nichol dan Chandra Liow turut membantunya agar ia fasih berbahasa Indonesia.

Hal ini karena Caitlin lebih terbiasa menggunakan bahasa Inggris daripada bahasa Indonesia.

Ia mengalami sedikit kendala saat bermain film di Indonesia.

Pada 2021 ia ikut membintangi film Paranoia.

Lalu, pada 2023 ia kembali dipercaya untuk membintangi sebuah film berjudul Dear David.

Dalam film itu ia berperan sebagai Dilla. (1)

Caitlin North Lewis (Instagram/caitlinnorthlewis)

Baca: Dinda Kanya Dewi

  • Hobi


Caitlin North Lewis hobi fotografi dan travelling.

Ia suka liburan di pantai sehingga tak jarang ia mengunggah momen ketika berada di pantai ke media sosialnya. (2)

Caitlin North Lewis (Instagram/caitlinnorthlewis)

Baca: Lydia Kandou

  • Filmografi


Film

- Dear David (Netflix | 2023) sebagai Dilla
- Paranoia (2021), sebagai Laura
- Hit & Run (2019), sebagai Amanda
- My Generation (2017), sebagai Lula

Web Series

- The Intern (Vision | 2021) sebagai Hazell (1)

(TribunnewsWiki.com/Bangkit N)

 



Nama Caitlin North Lewis


Lahir Denpasar, Bali, 6 Oktober 2002


Riwayat Karier Model dan aktris


Instagram @caitlinnorthlewis


Sumber :


1. www.dailysia.com/biodata-profil-dan-fakta-caitlin-north-lewis/
2. hits.zigi.id


Penulis: Bangkit Nurullah
Editor: Febri Ady Prasetyo
BERITA TERKAIT

Berita Populer