Tudingan adanya permintaan untuk membayar tagihan itu juga dibantah oleh pihak Ferry Irawan.
Sebab menurut Jeffry Simatupang kliennya sudah menepati janji pranikah dengan ibunda Verrell Bramasta itu.
Oleh sebab itu Ferry Irawan tidak punya uang sepeserpun untuk kebutuhannya sehari-hari.
Jeffry Simatupang mengatakan penghasilan kliennya ditransfer ke Venna Melinda, sang istri.
Baca: Ferry Irawan Resmi Ditahan Pihak Berwajib Atas Dugaan KDRT Terhadap Venna Melinda
Baca: Ferry Irawan Ngaku Ingin Rujuk dengan Venna Melinda Setelah Terjerat Kasus KDRT
Jadi semua penghasilan Ferry Irawan telah diberikan untuk istrinya dan itu adalah hal yang wajar.
Hal tersebut disampaikan Jeffry Simatupang saat jumpa pers via zoom pada Rabu (18/1/2023).
“Begini ya kita harus mendengar cerita secara utuh. Ini menurut pak Ferry pada perjanjian pranikah dimana penghasilannya pak Ferry semua ditransfer kepada istrinya. Itu jadi tanggung jawab pak Ferry sebagai suami,” jelas Jeffry, dikutip dari Tribun Seleb.
“Jadi setiap transferan kepada Ferry itu untuk istrinya,”
“Jadi ya itu hubungan suami istri sudah ada perjanjiannya, hal wajar,” jelas Jeffry Simatupang.
Jeffry Simatupang juga menganggap Ferry Irawan sudah bersikap baik selama menjadi suami Venna Melinda dengan mentaati perjanjian pranikah.
“Justru hebat dong mana ada seorang suami semua diberikan ke istrinya sehingga uang 100 ribu aja harus minta ke istrinya. Kita harus berpresepsi positif. Karena seluruh penghasilannya sudah diberikan kepada istrinya,” jelas Jeffry Simatupang.
Baca: Sosok Ferry Irawan, Ayah Tiri Verrell Bramasta yang Dilaporkan Atas Dugaan KDRT pada Venna Melinda
Sebelumnya diberitakan, Hotman Paris Hutapea yang menjadi kuasa hukum Venna Melinda membeberkan prilaku Ferry Irawan pada kliennya itu.
Pengacara nyentrik itu menyebut Ferry Irawan sering minta uang ke Venna Melinda.
Di antaranya untuk beli pulsa sampai membayar tagihan hutang yang dimiliki Ferry Irawan.
Sebelumnya juga dikabarkan soal Ferry Irawan yang kecewa dituduh tak memberikan nafkah selama tiga bulan ke Venna Melinda.
Hal tersebut disamapaikan oleh pengacara Sunan Kalijaga.
Sunan Kalijaga mengatakan Ferry Irawan memberikan bukti dirinya rutin memberikan nafkah ke istrinya.
“Ada buktinya, jadi menurut Ferry hasil dari kerja mereka berdua itu masuk ke rekening Ferry,” kata Sunan Kalijaga, dikutip dari Tribun Jambi.
“Itu menurut keterangan Ferry yang dikuatkan keterangannya dengan buktinya,” lanjutnya.
Tak hanya itu saja, Ferry Irawan juga memberikan bukti percakapannya dengan Venna Melinda sebelum kasus ini ramai.
“Artinya yang lain tidak perlu dibahas, karena ini bukan kasus gugatan cerai, inilah yang membuat Ferry kecewa,” terang Sunan.
Ini dikarenakan ada pihak dan oknum yang melemparkan seolah-olah Ferry Irawan adalah pria yang tidak memberikan nafkah pada istrinya.
“Itu sangat jahat, apalagi kalau nanti Ferry bisa membuktikan,” kata Sunan kalijaga lagi.
Sunan Kalijaga pun melihat langsung bukti dirinya selalu memberikan nafkah untuk Venna Melinda.
“Ada buktinya dan saya lihat langsung,” katanya.
Sunan Kalijaga tidak ciut dengan hujatan netizen kepada dirinya meski banjir hujatan netizen.
Menurutnya hujatan padanya itu tidak menjadi beban fikiran untuk dirinya.
“Satu apa yang saya sampaikan memang seuatu yang harus saya sampaikan, artinya seseorang itu tidak boleh memvonis, menghina, tidak boleh dihina, dibully, dimaki, secara sepihak,” papar Sunan Kalijaga.
Ditambah lagi masih belum ada satu putusan hukum serta belum adanya pembuktian secara hukum.
“Itu nggak boleh,”imbuh dia.
Kedua, baginya belum tentu sesuatu yang viral harus didukung seratus persen.
“Sampai membabi buta, menghujat orang ya, nggak boleh,” kata Sunan Kalijaga.
Seperti yang diketahui, Ferry Irawan menceritakan kasusnya itu ke Sunan Kalijaga sebelum diperiksa sebagai tersangka atas dugaan KDRT kepada Venna Melinda
Ferry Irawan, kata Sunan Kalijaga, menceritakan masalah yang sedang diahdapinya dengan sang istri.
Sunan Kalijaga mengatakan Ferry Irawan berkeluh kesah terkait adanya oknum-oknum yang memfitnah dirinya.
Ferry Irawan juga membantah tuduhan Venna Melinda yang menganggap dirinya tak memberikan nafkah.
“Dia heran kok bisa ada di pemberitaan, kok ada pihak yang bicara katanya Ferry itu nggak memberikan nafkah kepada Venna,” jelas Sunan Kalijaga.
Menurut Ferry Irawan berita yang sudah beredar itu sudah diluar konteks dugaan KDRT itu sendiri.
“Dimana seharusnya kalau bicara soal dugaan KDRT ya harusnya cukup fokus dengan pokok pembahasannya,” katanya.
Sebagai contoh Venna Melinda yang diduga jadi korban KDRT, pelakunya Ferry Irawan, alat buktinya, saksinya, dan visumnya.
“Harusnya lima urusan itu saja yang dibahas dalam urusan antara Venna dan Ferry,” imbuh Sunan Klaijaga.
Hal yang membuat Ferry Irawan sedih yakni banyak fitnah yang menyebut dirinya tidak memberikan nafkah.
“Maka tadi dia juga bicara panjang lebar soal nafkah,” katanya.
Sebelumnya beredar kabar, Venna Melinda menyebut selama tiga bulan terakhir Ferry Irawan sudah tidak pernah memberi nafkah.
Hingga akhirnya ibunda Verrell Bramasta sendiri yang menafkahi keluarga.
Informasi tersebut diketahui melalui Hotman Paris, dikutip dari Tribunnews dari siaran langsung Kompas TV.
"Selama tiga bulan terakhir tidak pernah kasih nafkah, jadi kamu (Venna Melinda) yang membiayai keluarga," ujar Hotman Paris Hutapea.
Dikabarkan, perlakuan KDRT yang dilakukan Ferry Irawan bukanlah kali pertama.
Venna Melinda disebut sudah menerima perlakuan KDRT selama tiga bulan terakhir.
Baca: Hotman Paris Sebut Venna Melinda Segera Ceraikan Ferry Irawan
Baca: Ayah Lesti Kejora Bukan Jadi Pelapor KDRT Rizky Billar, Kuasa Hukum: Bapaknya Saksi
"Apa yang dialami Venna (KDRT) bukan hanya di Kediri," Bang Hotman.
"Yang dialami sudah berlangsung tiga bulan terakhir," imbuh dia.
Sebelumnya diberitakan, Venna Melinda memenuhi panggilan kepolisian untuk melakukan pemeriksaan tambahan terkait laporan dugaan KDRT yang ia terima.
Venna hadir dibersamai dengan Verrell Bramasta dan Athalla Naufal.
Ia tiba di Mapolda Jatim pada Kamis (12/1/2023) pagi.
Hotman Paris selaku kuasa hukum Venna Melinda juga ikut menemani selama proses pemeriksaan kliennya itu.
Pengacara kondang Hotman Paris beberkan soal Venna Melinda yang akan melayangkan gugatan cerai ke Ferry Irawan.
Seperti yang diketahui, Hotman Paris menjadi kuasa hukum Venna Melinda dalam kasus dugaan kekerasan dalam rumah tangga ( KDRT) yang menimpanya.
Hal tersebut disampaikan oleh pria yang biasa dipanggil Bang Hotman itu kepada awak media, Rabu (11/1/2023).
Bang Hotman mengatakan beberapa bulan terakhir Venna Melinda tertekan dan sangat tidak bahagia.
"Pokoknya selama beberapa bulan terakhir ini dia sudah sangat tidak bahagia dan tertekan. Dan Venna Melinda bilang ke saya dalam waktu dekat dia akan mengajukan gugatan cerai," jelas Bang Hotman, dikutip dari Tribunnews.
Baca: Sosok Ferry Irawan, Ayah Tiri Verrell Bramasta yang Dilaporkan Atas Dugaan KDRT pada Venna Melinda
Baca: Respons Ferry Irawan Usai Pemeriksaan Kasus Dugaan KDRT ke Venna: Saya Hanya Klarifikasi Saja
"Dan Venna Melinda bilang ke saya dalam waktu dekat dia akan mengajukan gugatan cerai," katanya.
Hotman Paris juga mengatakan ibunda Verrel Bramasta itu menelpon dirinya nangis-nangis.
"Venna itu nangis-nangis telepon saya dari rumah sakit mungkin hari ini dia sudah bisa keluar, sesudah ada visum dari dokter bahwa ada masalah soal rusuknya sampai retak begitu," terang Hotman.
Dia juga menjelaskan soal Ferry Irawan yang sudah lama main fisik ke Venna Melinda.
Perselisihan keduanya disebut lantaran urusan ranjang.
"Dan ternyata apa yang dialami oleh Venna ini sudah bukan hanya sekali ini. Terutama, kata Venna itu selalu ada masalah setiap minta gini (sebut urusan ranjang),"
"Jadi, perselisihan mereka itu bermula dari karena Venna Melinda itu capek, ya kan. Dan ya biasa lah, seorang suami kan berhak juga minta gini, ternyata ya begini begitu lah," ujar Bang Hotman.
Pengacara kondang ini juga menjelaskan soal hidung Venna yang berdarah.
Hidung Venna Melinda yang berdarah dikarenakan adu muka, bukan karena dipukul atau ditonjok.
"Bukan pukulan, bukan ditonjok (hidung sama muka diadu)," ujar dia.
Verrell Bramasta dikabarkan menangis saat mendengar ibunya, Venna Melinda, mengalami kekerasan dalam rumah tangga ( KDRT).
Bahkan mantan kekasih Natasha Wilona ini sempat syok hingga sedih.
Saat mengetahui kabar KDRT yang menimpa ibundanya tersebut, diketahui Verrell Bramasta sedang berada di luar negeri.
Hal tersebut disampaikan oleh mantan suami Venna Melinda, Ivan Fadilla.
"Kaget banget, begitu denger dia masih di luar negeri kan," ujar mantan suami Venna itu, dilansir Tribunnews dari YouTube Intens Investigasi, Rabu (11/1/2023).
"Verrell kaget sekali, dia langsung kasih kabar ke saya," imbuh dia.
Baca: Sosok Ferry Irawan, Ayah Tiri Verrell Bramasta yang Dilaporkan Atas Dugaan KDRT pada Venna Melinda
Baca: Venna Melinda Laporkan Ferry Irawan Atas Dugaan KDRT
Ivan mengatakan Verrell Bramasta menangis saat curhat kepadanya.
Dirinya juga memberikan support untuk anaknya itu.
"Pagi itu beritanya sampai ke dia, dia nangis cerita ke saya. Saya bilang saya kasih support, sabar,"
Saat ini Verrell Bramasta dan Athalla Naufal sudah berkumpul bersama sang ibunda.
Diketahui Verrell langsung menyusul Venna Melinda di Surabaya sepulang dari luar negeri dan Bali.
"Sekarang dia udah kasih kabar, udah sampai ke sana (Surabaya). Udah ketemu (Venna Melinda),"
"Saya akan memberi support, gimanapun (Venna Melinda) mamanya anak-anak," jelas mantan suami Venna itu.
Raden Ferry Irawan Kusuma atau yang lebih dikenal dengan nama Ferry Irawan akhirnya buka suara terkait laporan dugaan kasus kekerasan dalam rumah tangga ( KDRT) yang dilayangkan oleh Venna Melinda.
Di depan Gedung Ditreskrimum Mapolda Jatim, Senin (9/1/2023), Ferry hanya sedikit berbicara usai menjalani pemeriksaan sekita 3,5 jam.
Ferry Irawan mengaku dirinya hanya klarifikasi saja.
"Saya hanya klarifikasi saja (kepada penyidik)," ujar ayah sambung Verrel Bramasta ini, dikutip dari Surya.
Suami Venna Melinda ini mengaku sengaja menghadiri panggilan pihak penyidik atas adanya laporan kasus yang dialamatkan padanya.
Perlu diketahui, Ferry Irawan masuk ke ruang penyidik sekitar pukul 14.00 WIB.
Baca: Venna Melinda Laporkan Ferry Irawan Atas Dugaan KDRT
Baca: Polisi Sebut Rizky Billar Lakukan KDRT dalam Keadaan Sadar: Tidak Ada Pengaruh Alkohol
Kemudian mulai keluar dari Gedung Ditreskrimum Mapolda Jatim kira-kira pukul 17.35 WIB.
Seperti yang diketahui, Venna Melinda melaporkan suaminya, Ferry Irawan, atas dugaan kekerasan dalam rumah tangga ( KDRT) yang dilakukannya saat di Hotel di Kediri.
Atas laporan ibu Verrell Bramasta ini, Ferry Irawan diperiksa di Polres Kota Kediri.
Saat ini kasus ini ditangani Polda Jatim lantaran domisili pelapor yaitu Venna Melinda ada di Surabaya.
Hal ini disampaikan oleh Kabis Humas Polda Jawa Timur, Kombes Pol Dirmanto.
"Adanya laporan kasus KDRT dengan pelapor saudara VM dan terlapor saudara FI," ujar Dirmanto, dikutip dari Tribun Seleb.
"Dan dilaporkan oleh yang bersangkutan ke Polres kota Kediri, setelah dilakukan upaya pemeriksaan oleh penyidik Polres Kediri kota terlapor meminta kasus ini ditangani oleh Polda Jawa Timur mengingat domisili yang bersangkutan di Surabaya,"
Baca: Ayah Lesti Kejora Bukan Jadi Pelapor KDRT Rizky Billar, Kuasa Hukum: Bapaknya Saksi
Baca: Heboh Tagar Boikot Lesti Setelah Cabut Laporan KDRT yang Dilakukan Rizky Billar
"Dan telah dilimpahkan Ditrimum Polda Jatim dan segera dilakukan upaya-upaya penyelidikan lebih lanjut terkait dugaan KDRT," lanjutnya
Kasus dugaan KDRT yang dilaporkan Venna Melinda ini tersebut masih dalam penyelidikan beberapa bukti adanya kekerasan yang dilakukan Ferry Irawan kepada Venna Melinda.
"Ini masih dalam lidik nanti akan diperiksa semuanya karena masih dugaan semua belum bisa kita informasikan," ujar Dirmanto.
Dirmanto juga menyebutkan kasus ini dimulai dari adanya cekcok.
"Awal mula kejadian kasus ini dinilai dari yang bersangkutan cekcok disalah satu hotel di wilayah kota Kediri," lanjutnya.
Sebagian artikel ini telah tayang di Tribun Seleb dengan judul Ferry Irawan Dikabarkan Kerap Minta Venna Melinda Bayar Utangnya, Kuasa Hukum Buka Suara