" Pachinko" dan " Extraordinary Attorney Woo" dinominasikan untuk Serial Bahasa Asing Terbaik bersama " 1899", " Borgen", "Garcia!" " The Kingdom Exodus", "Cleo", "My Brilliant Friend", dan " Tehran", dan penghargaan diberikan kepada " Pachinko".
Film Korea “ Decision to Leave” juga dinominasikan untuk Film Berbahasa Asing Terbaik, tetapi penghargaan akhirnya jatuh ke tangan “ RRR” dari India.
Dengan penghargaan yang dimenangkan oleh " Minari " pada tahun 2021 , "Squid Game" pada tahun 2022 , dan "Pachinko" pada tahun 2023, produksi Korea kini telah memenangkan Critics Choice Awards tiga kali berturut-turut.
Sebagai informasi, Pachinko adalah drama Korea yang dibintangi oleh aktor Korea, Lee Min Ho.
Drama ini mulai diproduksi pada 26 Oktober 2020.
Baca: 6 Peran Ikonik yang Dimainkan Lee Min Ho dengan Sempurna: Ada Boys Before Flower hingga The Heirs
Baca: Drama Korea Pachinko, Sebuah Kisah Universal Imigran Melalui Keluarga Korea
Pachinko merupakan drama Korea yang diadaptasi dari novel Min Jin Lee dengan judul yang sama.
Novel tersebut telah terbit pada tahun 2017.
Pachinko akan tayang di layanan streaming, Apple TV+, yang baru diluncurkan.
Sebelumnya, Lee Min Ho sukses membintangi drama Korea berjudul "The King: Eternal Monarch."
Dalam drama tersebut, ia dipasangkan dengan aktris korea Kim Go-Eun.
Lee Min Ho berperan sebagai raja Korea bernama Lee Gon.
Ia mencoba menutup pintu ke dunia paralel yang dibuka oleh iblis.
Masalah memanasa ketika Lee Min Ho bertemu dengan Kim Go-Eun dan pada akhirnya mereka jatuh cinta.
Dalam drama ini, Lee Min Ho berperan sebagai Hansu yang digambarkan sebagai orang asing dan pedagang misterius yang terlibat kejahatan terorganisir.
Selain Lee Min Ho, drama ini juga dibintangi oleh aktor Amerika, Jin Ha.
Jin Ha berperan sebagai Solomon, seorang pria muda ambisius dan menawan yang akan dipaksa bertanggung jawab untuk masa lalu keluarganya.
Jin Ha baru-baru ini muncul dalam seri FX Devs serta HBO berjudul Max Love Life.
Ia juga dikenal karena perannya dalam produksi Chicago, Hamilton.
Baca: Drama Korea - Oh My Venus (2015-2016)
Baca: Drama Korea - Strong Woman Kang Nam Soon (2023)
Bintang lain yang terlibat dalam Pachinko adalah Minha Kim yang akan berperan sebagai Sunja.