Hal tersebut berdasarkan kriteria dari badan kesehatan dunia (WHO).
Kemudian, merujuk situasi penularan Covid-19 di Tanah Air yang berada di level 1 selama 12 bulan.
"Sudah hampir 1 tahun Indonesia landai. Artinya berdasarkan kriteria dari WHO di level 1 dan itu sudah 12 bulan, artinya secara negara sebelumnya kita masuk pandemi sudah berubah menjadi endemi dan ini sudah level 1," ujar Airlangga di Istana Merdeka, Rabu (21/12/2022), dikutip dari Kompas.com.
Airlangga mengatakan, perkembangan tersebut sudah dilaporkan kepada Presiden Joko Widodo.
Laporan ini menjadi salah satu pertimbangan untuk kesiapan Indonesia menghentikan kebijakan PPKM.
Selain itu, kasus harian Covid-19 di Indonesia pada beberapa hari terakhir tercatat 2.000 kasus.
Sehingga untuk penghentian PPKM masih akan ada sejumlah persiapan oleh Kementerian Kesehatan.
"Antara lain melakukan sero survei yang insya allah ini bisa (segera) dilakukan," tambahnya.
Baca: Segera Terbitkan Keppres Pencabutan PPKM, Jokowi Nantikan Kajian Kemenkes Tuntas Pekan Ini
Sebelumnya, pada Selasa (20/12/2022) pemerintah mengumumkan adanya penambahan kasus harian Covid-19 sebanyak 1.297 dalam sehari.
Maka, total kasus Covid-19 di Indonesia hingga kini mencapai 6.711.703 terhitung sejak kasus pertama diumumkan Presiden Joko Widodo pada 2 Maret 2020.