Drama Korea - House of Kok (2022)

Penulis: Yustica Septyaningtyas
Editor: Febri Ady Prasetyo
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Drama Korea House of Kok


Daftar Isi


  • Informasi Awal


TRIBUNNEWSWIKI.COM - House of Kok adalah serial drama asal Korea Selatan yang tayang pada 5 Agustus 2022.

Drama bergenre komedi ini dibintangi oleh Im Hwi Jin, Kim Cha Yoon, dan Oh Jae Woong.

House of Kok resmi tayang di saluran KOK TV setiap hari Jumat.

Serial drama pendek ini memiliki 15 episode dengan durasi 6 menit setiap episodenya. (1)

Baca: Drama Korea - The Witch Store Reopening (2022)

 

  • Sinopsis


Drama House of Kok berkisah tentang empat saudara dan saudari.

Anggota keluarga itu memiliki sikap dan perilaku yang sangat berbeda.

Setiap hari selalu terjadi pertengkaran antara saudara-saudara itu.

Di antara kakak perempuan yang selalu bertengkar, ada sosok kakak laki-laki yang paling bijaksana.

Ia selalu menjadi penengah ketika saudara-saudaranya bertengkar.

Namun, ada juga kakak perempuan yang berusaha untuk selalu membuat masalah tanpa memberikan solusi.

Selain itu, ada seorang adik laki-laki yang selalu mendapatkan banyak perhatian.

Namun, ia merasa menjadi tidak bebas akibat proteksi dari saudara-sauradanya. (2)

Baca: Drama Korea - Disarming Romance (2022)

 

  • Pemeran


Im Hwi Jin sebagai Choi Kang Han

Kim Cha Yoon sebagai Choi Woo Ri

Oh Jae Woong sebagai Choi Man Se (1)

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/YUSTICA)

 



Judul Drama Korea House of Kok


Genre Komedi


Saluran KOK TV


Dirilis 5 Agustus 2022


Jumlah Episode 15


Sumber :


1. mydramalist.com
2. dailysia.com


Penulis: Yustica Septyaningtyas
Editor: Febri Ady Prasetyo

Berita Populer