Drama China - Octogenarian and the 90s (2021)

Penulis: Bangkit Nurullah
Editor: Putradi Pamungkas
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Poster Octogenarian and the 90s


Daftar Isi


  • Informasi Awal


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Octogenarian and the 90s adalah serial drama China yang rilis pada 2021.

Octogenarian and the 90s disutradarai oleh Xu Ji Zhou dan Yi Jun.

Serial drama ini bergenre romansa, drama, kehidupan dan keluarga.

Jumlah episode dalam drama ini yaitu 43, dan setiap episodenya berdurasi 45 menit.

Octogenarian and the 90s dibintangi oleh Bai Jing Ting, Janice Wu, dan Ni Da Hong.

Octogenarian and the 90s bisa disaksikan melalui Hunan TV dan Mango TV. (1)

Octogenarian and the 90s (My Drama List)

Baca: Drama China - Ancient Love Poetry (2021)

  • Sinopsis


Octogenarian and the 90s mengisahkan tentang sekelompok orang berusia 80 tahun yang berada di panti jompo dan juga cerita pemuda tahun 90-an.

“Sunshine Home” merupakan sebuah panti jompo yang didirikan oleh Nenek Lin Su Fen (Wu Mian).

Di sana terdapat beberapa lansia yang punya karakter dan kepribadian berbeda-beda.

Suatu ketika, nenek Lin menyadari kalau dirinya menderita penyakit kanker hati ganas stadium akhir.

Untuk itu, Dia memberikan amanah kepada cucunya yang bernama Ye Xiao Mei (Janice Wu) untuk mengurus panti jompo itu.

Di waktu bersamaan, Guo San Shuang (Bai Jing Ting) sedang merencanakan untuk membawa kakeknya ke tempat panti jompo tersebut.

Di satu sisi, Guo San Shuang ini adalah seorang salesman yang pintar.

Dia melakukan ini semua karena ingin mendapatkan akses keluar masuk di panti jompo tersebut agar dirinya dapat berjualan produk kesehatan pada orang tua di tempat itu.

Karena hal ini Ye Xiao Mei tidak menyukainya.

Mereka berdua saling berselisih satu sama lain.

Namun dalam prosesnya Ye Xiao Mei dan Guo San Shuang akan bersama dengan berbagai pengalaman luar biasa dan kisah menyentuh di balik keluarga mereka masing-masing. (2)

 

Octogenarian and the 90s (My Drama List)

Baca: Drama China - Crush (2021)

  • Pemeran


Pemeran utama

- Bai Jing Ting sebagai Guo San Shuang
- Janice Wu (Wu Qian) sebagai Ye Xiao Mei
- Ni Da Hong sebagai Grandpa Guo

Pemeran pendukung

- Li Jian Yi sebagai Bu Gao Xing
- Yang Xin Ming sebagai Shi Chang Sheng
- Wu Mian sebagai Lin Su Fen
- Gao Xin sebagai Guo Tie Lin
- Yang Qing sebagai Hu Meng
- Xie Lan sebagai Jin He
- Ji Cheng (2)

Baca: Drama China - Begin Again (2020)

  • Trailer


Berikut trailer Octogenarian and the 90s (2021)


(TribunnewsWiki.com/Bangkit N)



Judul drama Octogenarian and the 90s


Sutradara Xu Ji Zhou dan Yi Jun


Genre Romansa, drama, kehidupan dan keluarga.


Jumlah episode 43


Sumber :


1. mydramalist.com
2. www.tentangsinopsis.com/octogenarians-and-the-90s-drama-china-2021/


Penulis: Bangkit Nurullah
Editor: Putradi Pamungkas
BERITA TERKAIT

Berita Populer