Jenderal Polisi (Purn.) Da'i Bachtiar

Penulis: Rakli Almughni
Editor: Febri Ady Prasetyo
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Jenderal Polisi (Purn.) Da'i Bachtiar


Daftar Isi


  • Informasi Awal


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Jenderal Polisi (Purn.) Da'i Bachtiar adalah mantan Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (Kapolri) tahun 2001-2005.

Purnawirawan Polri ini juga sempat menjadi Duta Besar Indonesia untuk Malaysia pada tahun 2008 hingga 2012.

Selain itu, jenderal bintang 4 ini juga pernah tergabung dalam Tim Gabungan Pencari Fakta (TGPF) Kerusuhan Mei 1998.

Kala itu, Da'i Backtiar bekerja sama dengan anggota lain di antaranya Marzuki Darusman, K.H. Said Aqil Siradj, Bambang Widjojanto, dan Mayjen TNI (Purn.) Syamsu Djalal.

Jenderal Da'i Bachtiar (via Tribun Manado)

Baca: Jenderal Polisi (Purn.) Drs H Sutarman, S I K

  • Kehidupan Pribadi


Da'i Bachtiar lahir di Indramayu, Jawa Barat, pada 25 Januari 1950.

Ia memiliki istri bernama Ida Yulianti.

Pasangan ini dikaruniai tiga orang anak yang bernama Nina Agustina Bachtiar, Dini Agustini Bachtiar, dan Kombes Pol. Adi Vivid Agustiadi Bachtiar.

Baca: Nina Agustina

  • Pendidikan


Jenderal Da’i Bachtiar adalah lulusan Akademi Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (AKABRI) tahun 1972.

Berikut riwayat pendidikannya:

- AKABRI (1972)

- PTIK (1980)

- Sespim Pol (1987)

- Suspansen Serse (1990)

- Sesko ABRI (1996)

Baca: Jenderal Pol. Drs. Badrodin Haiti

  • Karier


Karier Jenderal Dai Bachtiar sudah malang melintang di dalam kepolisian tanah air.

Berbagai jabatan strategis sudah pernah dia emban, mulai dari Kapolres, Kapolda, hingga menjadi Kapolri.

Jenderal Da’i tercatat pernah menjadi Kapolres Blora (1987-1989), Kapolres Boyolali (1989-1990), Kapolres Klaten (1990-1992), dan Kapoltabes Ujungpandang (1992-1993).

Ia juga pernah mengemban jabatan sebagai Kadit Serse Polda Nusra (1995-1996), Wakapolda Sultra (1996-1997), Tenaga Ahli Tkt II, SAHLI Kapolri Bidang Sospol (1997-1998), dan Kadispen Polri (1998).

Pada tahun 1998 hingga 2000, Dai menduduki posisi sebagai Dan Korserse Polri.

Kemudian pada tahun 2000, ia mengemban amanat untuk jabat Kapolda Jawa Timur.

Pada tahun 2000-2001, Dai Bachtiar menjabat Gubernur Akpol.

Lalu, pada tahun 2001, Da'i berhasil menjadi Kapolri.

Saat menjadi Kapolri, dia pernah mengungkap kasus Bom Bali dengan menangkap tersangka pengebom Amrozi.

Pada era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Da’i Bachtiar dipercaya untuk menjadi Duta Besar RI untuk Malaysia mulai tahun 2008 hingga 2012.

(tribunnewswiki.com/Rakli Almughni)



Info Pribadi


Nama Da'i Bachtiar


Tempat dan Tanggal Lahir Indramayu, Jawa Barat, 25 Januari 1950


Agama Islam


Profesi Purnawirawan Polri


Pangkat Terakhir Jenderal


Istri Ida Yulianti


Anak 3


Lulusan AKABRI 1972


Instagram -


Facebook -


Sumber :


1. id.wikipedia.org


Penulis: Rakli Almughni
Editor: Febri Ady Prasetyo
BERITA TERKAIT

Berita Populer