Film Pendek - Live Your Strength (2020)

Penulis: Yustica Septyaningtyas
Editor: Febri Ady Prasetyo
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Film Pendek Live Your Strength


Daftar Isi


  • Informasi Awal


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Live Your Strength adalah film pendek garapan sutradara Kim Jae Woon.

Film bergenre melodrama ini ditulis oleh Kim Jee Won dan Bae Suzy.

Live Your Strength pertama kali tayang pada 4 September 2020 di Kakao TV.

Film berdurasi 12 menit ini dibintangi oleh Bae Suzy dan Nam Yoon Su sebagai pemeran utama. (1) 

Film Pendek Live Your Strength

Baca: Film - Gengsi Dong (1980)

  • Sinopsis


Live Your Strength berkisah tentang seorang wanita bernama Su Ji (Bae Suzy).

Ia merasa hidupnya hancur karena baru saja mengalami putus cinta.

Hal tersebut membuat dia putus asa dan tidak percaya diri. (2) 

Su Ji menghabiskan hari-harinya dengan menangis dan ingin bertemu dengan sang mantan kekasih Tae Min (Nam Yoon Su).

Di sisi lain, Tae Min tidak mau bertemu dengan Su Ji.

Ia hanya membalas pesan dan mengatakan bahwa putus adalah langkah yang tepat.

Seiring dengan berjalannya waktu, Su Ji mendapatkan kembali rasa percaya dirinya dan terus melangkah maju.

Su Ji mencari barang-barang milik sang pacar di rumahnya untuk dikembalikan.

Pada hari yang sama, Tae Min datang ke rumah Su Ji untuk mengambil barang miliknya. (3) 

Baca: FILM - Ticket to Paradise (2022)

  • Pemeran


Bae Suzy sebagai Su Ji

Nam Yoon Su sebagai Tae Min

Park Shin Ah (1)

Baca: FILM - Homme Fatale (2019)

 

  • Trailer


Berikut trailer Film Live Your Strength (2020).

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/YUSTICA)



Judul Film Live Your Strength


Sutradara Kim Jae Woon


Penulis Kim Jae Won dan Bae Suzy


Rilis 4 September 2020


Durasi 12 menit


Sumber :


1. mydramalist.com
2. tribunnews.com
3. tentangsinopsis.com


Penulis: Yustica Septyaningtyas
Editor: Febri Ady Prasetyo
BERITA TERKAIT

Berita Populer