Informasi Awal
TRIBUNNEWSWIKI.COM - "Gaus Electronics" merupakan serial drama Korea bergenre bisnis, komedi, romantis, kehidupan yang dijadwalkan tayang pada September 2022 di ENA, Olleh TV dan Seezn.
Drama berjumlah 12 episode ini, diarahkan oleh sutradara Park Joon Soo.
Drama ini diadaptasi berdasarkan webcomic "Gaus Jeonja" oleh Kwak Baek-Soo, yang diterbitkan sejak 6 Juni 2011 hingga 25 Oktober 2019 melalui Naver Webtoon.
Kwak Dong Yeon, Ko Sung Hee, Bae Hyun Sung dan Kang Min Ah didapuk sebagai pemeran drama tersebut. (1)
Baca: Drama Korea - Black Knight (2022)
Sinopsis
Drama "Gaus Electronics" mengisahkan tentang kehidupan kerja dan cinta para karyawan muda di Divisi Pemasaran 3 di Gaus Electronics.
Lee Sang-Sik (Kwak Dong-Yeon) memiliki kepribadian yang cerah, tetapi dia tidak menyadari suasana hati orang lain.
Dia sering menyebabkan masalah secara tidak sengaja di kantor.
Cha Na-Rae (Ko Sung-Hee) adalah asisten manajer dengan temperamen yang berapi-api.
Baek Ma-Tan (Bae Hyun-Sung) adalah putra dari keluarga yang menjalankan perusahaan besar. Dia tidak banyak bicara.
Gun Gang-Mi (Kang Min-Ah) dianggap sebagai karyawan wanita paling cantik di perusahaan, tetapi, ketika dia mabuk, dia menjadi orang yang sama sekali berbeda. (1)
Baca: Film - Man of Will (2017)
Pemeran
Kwak Dong Yeon sebagai Lee Sang Shik
Go Sung Hee sebagai Cha Na Rae
Bae Hyun Sung sebagai Baek Ma Tan
Kang Min Ah sebagai Geon Kang Mi
Baek Hyun Jin sebagai Ki Seong Nam
Heo Jung Do sebagai Wi Jang Byeong
Jeon Seok Chan sebagai Cha Wa Wa
Go Na Eun sebagai Sung Hyun Mi
Baek Soo Jang sebagai Kim Moon Hak (2)
Baca: Drama Korea - Ask the Stars (2023)