Pemain Piala Dunia 2022 Qatar - Thomas Foket

Penulis: Bangkit Nurullah
Editor: Putradi Pamungkas
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Bek Stade Reims, asal Belgia, Thomas Foket.


Daftar Isi


  • Informasi Awal


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Thomas Foket adalah pemain sepak bola berkebangsaan Belgia.

Thomas Foket lahir di Brussel, Belgia, pada 25 September 1994.

Tinggi badannya 177 cm.

Sedangkan kaki dominan yang ia gunakan adalah kaki kanan.

Di dalam skuad ia berposisi sebagai bek kanan.

Tetapi ia juga bisa dijadikan sebagai bek kiri maupun gelandang kanan. (1)

Bek tengah Tottenham Hotspur, Eric Dier (kanan), sedang berduel dengan pemain KAA Gent, Thomas Foket, dalam laga pertama babak 32 besar Liga Europa, di Ghelamco Arena, Kamis (16/2/2017) waktu setempat. (JASPER JACOBS/BELGA/AFP)

Baca: Pemain Piala Dunia 2022 Qatar - Dedryck Boyata

  • Karier Klub


Thomas Foket mengawali kariernya sebagai pemain sepak bola profesional dengan masuk ke VC Groot Dilbeek.

Setelah itu pada 2012 ia hengkang ke KAA Gent.

Setahun kemudian ia dipinjamkan ke KV Oostende hingga 2014.

Setelah selesai masa peminjaman ia kembali lagi ke KAA Gent.

Pada 2018 ia direkrut oleh Stade Reims dengan nilai transfer 3,5 juta euro.

Bersama Stade Reims ia telah mengoleksi 1 gol dan 4 assist dalam 135 penampilannya. (1)

Baca: Pemain Piala Dunia 2022 Qatar - Davy Roef

  • Karier Tim Nasional


Thomas Foket mulai berkarier bersama timnas Belgia pada 2012.

Kala itu ia tergabung dalam skuad Belgia U18.

Pada tahun yang sama ia juga ikut memperkuat Belgia U19.

Lalu pada 2014 ia dipanggil untuk memperkuat Belgia U21 dan mencatatkan 11 penampilan.

Hingga pada 2016 ia berhasil masuk ke skuad senior Belgia.

Bersama skuad senior ia telah mengoleksi 1 gol dalam 9 penampilannya.

Pada Piala Dunia 2022 di Qatar, Thomas Foket turut dipercaya untuk memperkuat lini belakang timnas Belgia. (1)

 

Gelandang Reims Belgia Thomas Foket (kanan) menggiring bola diikuti oleh pemain depan Paris Saint-Germain Brasil Neymar selama pertandingan sepak bola L1 Prancis antara Paris Saint-Germain dan Stade de Reims di stadion Parc des Princes di Paris pada 25 September 2019. (Bertrand GUAY / AFP)

Baca: Pemain Piala Dunia 2022 Qatar - Thomas Kaminski

  • Statistik


Tim nasional

Belgia

- 9 penampilan dan mencetak 1 gol

Belgia U21

- 11 penampilan

Belgia U19

- 12 penampilan dan mencetak 2 gol

Belgia U18

- 2 penampilan dan mencetak 1 gol

Klub

Stade Reims

Musim 2021/2022

- 29 penampilan dan mencetak 1 gol

Musim 2020/2021

- 40 penampilan dan memberikan 3 assist

Musim 2019/2020

- 32 penampilan dan memberikan 1 assist

Musim 2018/2019

- 34 penampilan (2)

(TribunnewsWiki.com/Bangkit N)

 



Nama Thomas Foket


Lahir Brussel, Belgia, 25 September 1994


Profesi Pemain sepak bola


Negara Belgia


Sumber :


1. www.transfermarkt.com/thomas-foket/profil/spieler/215114
2. www.goal.com/id/pemain/thomas-foket/karier/3sc349yey596xp2j6xlyt0frp


Penulis: Bangkit Nurullah
Editor: Putradi Pamungkas

Berita Populer