Serial - Yang Hilang Dalam Cinta (2022)

Penulis: Rakli Almughni
Editor: Putradi Pamungkas
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Serial Yang Hilang Dalam Cinta


Daftar Isi


  • Informasi Awal


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Yang Hilang Dalam Cinta adalah serial Indonesia yang bergenre romansa dan fantasi.

Serial Yang Hilang Dalam Cinta tayang perdana di Disney+ Hotstar pada 30 Juli 2022.

Serial yang dibintangi Sheila Dara Aisha, Dion Wiyoko, dan Reza Rahardian ini disutradarai oleh Yandy Laurens.

Series Yang Hilang Dalam Cinta memiliki total 12 episode.

Setiap episode rilis di Disney+ Hotstar setiap hari Sabtu.

Sheila Dara dan Dion Wiyoko dalam serial Yang Hilang Dalam Cinta (Instagram/@sheiladaisha)

Baca: Film - Incantation (2022)

  • Sinopsis


Serial Yang Hilang Dalam Cinta berkisah tentang seorang pria yang ditinggal menikah oleh cinta pertamanya.

Satria yang diperankan oleh Dion Wiyoko dan Dara yang diperankan oleh Sheila Dara adalah mantan kekasih yang pernah menjalin hubungan hingga lima tahun.

Namun, Dara memutuskan untuk menikah dengan kekasih barunya, Rendra yang diperankan oleh Reza Rahadian.

Akan tetapi, menjelang pernikahannya, Dara mendadak menghilang dan tidak bisa ditemukan oleh orang sekitar.

Usut punya usut, sifat Rendra yang cepat marah, suka mengatur, dan insecure membuat hubungan Rendra dan Dara menjadi hubungan yang toxic.

Dara pun mengalami dilema dalam menghadapi Rendra yang kasar.

Saat menghilang, Dara bahkan tidak bisa menyentuh apapun dan tidak dapat melihat orang sekitar.

Akan tetapi, anehnya, hanya Satria yang bisa melihat, menyentuh, hingga berbicara dengan Dara.

Baca: Sheila Dara Aisha

  • Pemeran


Sheila Dara - Dara

Dion Wiyoko - Satria

Reza Rahadian - Rendra

Dwi Sasono - Bima

Asri Welas - Rahayu

Ringgo Agus Rahman

Arawinda Kirana

Kiki Narendra

Maisha Kanna

Zidane Khalid

Rizky Hanggono

Maudy Koesnaedi

Daniel Mananta

Maya Hasan

Baca: Dion Wiyoko

  • Trailer


Berikut trailer serial Yang Hilang Dalam Cinta.

(tribunnewswiki.com/Rakli Almughni)



Judul Series Yang Hilang Dalam Cinta


Genre Romansa


Rilis 30 juli 2022


Tayang di Disney+ Hotstar


Jumlah Episode 12


Sutradara Yandy Laurens


Sumber :


1. www.tribunnews.com/seleb/2022/08/02/sinopsis-daftar-pemain-dan-link-nonton-series-yang-hilang-dalam-cinta-diperankan-reza-rahadian?page=all


Penulis: Rakli Almughni
Editor: Putradi Pamungkas

Berita Populer