Pemain Piala Dunia 2022 Qatar - Jules Kounde

Penulis: Bangkit Nurullah
Editor: Putradi Pamungkas
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Bek Prancis Jules Kounde berlari dengan bola selama pertandingan sepak bola persahabatan antara Prancis dan Pantai Gading di Stadion Velodrome di Marseille, Prancis selatan, pada 25 Maret 2022.


Daftar Isi


  • Informasi Awal


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Jules Kounde merupakan pemain sepak bola berkebangsaan Prancis.

Jules Kounde lahir di Paris, Prancis, pada 12 November 1998.

Ia memiliki tinggi badan 178 cm.

Di dalam skuad ia menempati posisi bek tengah.

Meski begitu ia juga bisa dijadikan sebagai bek kanan. (1)

Baca: Pemain Piala Dunia 2022 Qatar - Raphael Varane

  • Karier Klub


Jules Kounde meniti kariernya sebagai pemain sepak bola profesional dengan masuk ke Fraternelle de Landiras.

Ia masuk ke Fraternelle de Landiras pada 2004, dan empat tahun kemudian ia pindah ke Cerons.

Kemudian pada 2010 ia pindah ke FC La Brede.

Setelah itu ia berlabuh ke FC Girondins Bordeaux.

Pada 2019 ia diboyong ke Spanyol oleh Sevilla FC.

Sevilla harus merogoh kocek 25 juta euro untuk mendatangkan bek asal Prancis tersebut.

Bersama Sevilla ia telah mengoleksi 9 gol dan 3 assist dalam 134 penampilannya. (1)

(Kiri-Kanan Atas) Bek Prancis Jules Kounde, Gelandang Prancis Adrien Rabiot, Bek Prancis Presnel Kimpembe, Penjaga gawang Prancis Mike Maignan, Penyerang Prancis Karim Benzema, (Kiri bawah) Bek Prancis Boubacar Kamara, Gelandang Prancis Lucas Digne Matteo Guendouzi, Gelandang Prancis Christopher Nkunku dan Penyerang Prancis Kylian Mbappe berpose di depan UEFA Nations League - League A (FRANCK FIFE / AFP)

Baca: Pemain Piala Dunia 2022 Qatar - Presnel Kimpembe

  • Karier Tim Nasional


Jules Kounde mulai bermain bersama timnas Prancis pada 2018.

Kala itu ia tergabung dalam skuad muda Prancis U20.

Dua tahun kemudian ia dipercaya untuk memperkuat skuad Prancis U21.

Bersama skuad Prancis U21 ia telah mengoleksi 1 gol dalam 8 penampilannya.

Ia baru masuk ke skuad senior pada 2021.

Debutnya bersama skuad senior ia jalani pada 2 Juni 2021 dan telah membukukan 11 penampilan.

Pada Piala Dunia 2022 di Qatar, Jules Kounde dipercaya untuk memperkuat lini belakang timnas Prancis. (1)

Gelandang West Ham United dari Inggris, Michail Antonio (tengah) ditantang oleh bek Sevilla asal Prancis Jules Kounde (kanan) dan bek Sevilla dari Argentina Marcos Acuna (kiri) selama pertandingan sepak bola leg pertama babak 16 besar Liga Europa UEFA antara Sevilla FC dan West Ham di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan di Sevilla pada 10 Maret 2022. (CRISTINA QUICLER / AFP)

Baca: Pemain Piala Dunia 2022 Qatar - Hugo Lloris

  • Statistik


Tim nasional

1. Prancis

- 11 penampilan

2. Prancis U21

- 8 penampilan dan mencetak 1 gol

3. Prancis U20

- 1 penampilan

Klub

1. Sevilla FC

Musim 2021/2022

- 44 penampilan, mencetak 3 gol dan 1 assist

Musim 2020/2021

- 49 penampilan, mencetak 4 gol dan 1 assist

Musim 2019/2020

- 41 penampilan, mencetak 2 gol dan 1 assist (2)

(TribunnewsWiki.com/Bangkit N)

 



Nama Jules Kounde


Lahir Paris, Prancis,12 November 1998.


Profesi Pemain sepak bola


Negara Prancis


Sumber :


1. www.transfermarkt.com/jules-kounde/profil/spieler/411975
2. www.goal.com/id/pemain/jules-koundé/karier/cscn06kwqfzo09h0dc5ybt1pl


Penulis: Bangkit Nurullah
Editor: Putradi Pamungkas
BERITA TERKAIT

Berita Populer