Pantai Bobi

Penulis: Yustica Septyaningtyas
Editor: Putradi Pamungkas
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pantai Bobi, Karimunjawa


Daftar Isi


  • Informasi Awal


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Pantai Bobi adalah destinasi wisata yang berlokasi di Jepara.

Pantai ini berlokasi di pulau Karimunjawa. Untuk menuju Pantai Bobi bisa menggunakan kendaraan seperti motor atau mobil. (1) 

Jam buka pantai bobi adalah mulai dari jam 05.00 WIB pagi hingga jam 18.00 WIB setiap harinya.

Untuk masuk ke pantai ini dikenakan tarif Rp10.000 per orang. (2) 

Pantai Bobi

Baca: Pantai Aluran Pandan

  • Lokasi


Pantai Bobi terletak di Jalan Kapuran, Karimunjawa, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah.

Untuk menuju pantai Bobi membutuhkan waktu sekitar 15 menit perjalanan menaiki sepeda motor, dari pusat kota atau Alun-alun Kecamatan Karimunjawa. (1)

Baca: Pantai Linau

 

  • Daya Tarik


Pada bagian sisi selatan Pantai Bobi banyak ditemukan batu-batuan alami dan pepohonan yang mengarah ke laut. (2) 

Kemudian, dibagian tengah pantai terdapat area spot foto berupa ayunan, dan tempat duduk menyerupai love.

Selain itu, di sekitar pantai terdapat beberapa warung kelontong yang menjual camilan dan minuman.

Berbagai aktivitas dapat dilakukan di pantai Bobi seperti membuat istana pasir, foto-foto, bermain ayunan, bermain voli dan sepak bola. (1)

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/YUSTICA)



Nama Pantai Pantai Bobi


Lokasi Jalan Kapuran, Karimunjawa, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah


Jenis Obyek Wisata


Sumber :


1. karimunjawa.co.id
2. jepara.go.id


Penulis: Yustica Septyaningtyas
Editor: Putradi Pamungkas

Berita Populer