Informasi Awal
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Marcos Senesi adalah pemain sepak bola berkebangsaan Argentina.
Nama lengkapnya adalah Marcos Nicolas Senesi Baron.
Ia lahir di Concordia, Argentina, pada 10 Mei 1997.
Tinggi badannya 185 cm.
Di dalam skuad ia menempati posisi bek tengah. (1)
Baca: Pemain Piala Dunia 2022 Qatar - Franco Armani
Karier Klub
Karier Marcos Senesi sebagai pemain sepak bola dimulai sejak 2009.
Pada 2009 ia masuk ke klub San Lorenzo de Almagro.
Awalnya ia masuk ke skuad muda San Lorenzo de Almagro.
Setelah itu pada 2016 ia berhasil menembus skuad utamanya.
Pada 2019 ia diboyong ke Belanda oleh Feyenoord.
Untuk mendatangkan bek asal Argentina itu, Feyenoord harus merogoh kocek 7 juta euro. (1)
Baca: Pemain Piala Dunia 2022 Qatar - Gonzalo Montiel
Karier Tim Nasional
Marcos Senesi mulai bermain untuk tim nasional Argentina pada 2017.
Pada tahun tersebut ia tergabung dalam skuad muda Argentina U20.
Bersama skuad muda itu ia telah mengoleksi 1 gol dalam 3 penampilannya.
Dua tahun kemudian ia ditarik untuk memperkuat Argentina U23.
Hingga pada 2022 ia berhasil masuk skuad senior Argentina.
Bahkan pada Piala Dunia 2022 yang diselenggarakan di Qatar, ia juga ikut dipercaya untuk memperkuat lini belakang timnas Argentina. (1)
Baca: Pemain Piala Dunia 2022 Qatar - Nehuen Perez
Statistik
1. Argentina
- 1 penampilan
2. Argentina U23
- 1 penampilan
3. Argentina U20
- 3 penampilan dan mencetak 1 gol (1)