Drama Korea - Why Her? (2022)

Penulis: Yustica Septyaningtyas
Editor: Febri Ady Prasetyo
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Drama Korea Why Her


Daftar Isi


  • Informasi Awal


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Why Her? adalah drama Korea yang tayang di SBS dan Viu.

Drama ini ditulis oleh Kim Ji Eun dan disutradarai oleh Park Soo Jin. (1) 

Drama bergenre romantis, melodrama, dan legal ini dibintangi oleh Seo Hyun Jin dan Hwang In Yeop sebagai pemeran utamanya.

Why Her? bercerita tentang pengacara berhati dingin dan siswa sekolah hukum yang saling jatuh cinta. (2) 

Hwang In Yeop dan Seo Hyun Jin. (Viu)

Baca: Drama Korea - Jinxed at First (2022)

  • Penayangan


Why Her? tayang secara eksklusif di Viu mulai 3 Juni 2022.

Drama Korea Why Her? tayang setiap hari Jumat dan Sabtu dengan total 16 episode.

Setiap episodenya berdurasi 70 menit. (1) 

Baca: Drama Korea - A Superior Day (2022)

  • Sinopsis


Drama Why Her? berkisah tentang Oh Soo Jae (Seo Hyun Jin).

Ia adalah seorang pengacara yang cukup berbakat untuk menjadi mitra termuda di TK Law Firm.

Firma hukum ini dianggap sebagai yang terbaik di Korea Selatan.

Oh Soo Jae memiliki prinsip merasa dirinya benar sendiri.

Hal itu disebabkan karena keinginannya untuk memenangkan kasus.

Ia telah menjalani lika-liku kehidupan untuk mencapai kesuksesan.

Namun, dia justru terlibat dalam kasus yang tidak terduga. (1) 

Lantaran kasus tersebut, Oh Soo Jae turun jabatan sebagai asisten profesor di sekolah hukum.

Di sana Oh Soo Jae bertemu Gong Chan (Hwang In Yeop), mahasiswa di sekolah hukum tersebut.

Gong Chan memiliki masa lalu yang menyakitkan, namun ia masih memiliki hati yang baik.

Akhirnya Gong Chan jatuh cinta kepada Soo Jae dan rela melakukan apa pun.

Sementara itu, Choi Tae Kook (Heo Jun-Ho) adalah ketua TK Law Firm.

Ia akan melakukan apa saja untuk memuaskan keinginannya, bahkan jika itu ilegal atau tidak bermoral.

Baca: Drama Korea - Dr. Parks Clinic (2022)

  • Pemeran


Seo Hyun Jin sebagai Oh Soo Jae

Hwang In Yeop sebagai Gong Chan

Bae In Hyuk sebagai Choi Yoon Sang

Heo Joon Ho sebagai Choi Tae Gook

Lee Jin Hyuk sebagai Nam Choon Poong

Lee Joo Woo sebagai Song Mi Rim

Cha Chung Hwa sebagai Chae Joon Hee

Bae Hae Seon sebagai Ji Soon Ok

Jeon Jin Ki sebagai Ha Il Goo

Park Shin Woo sebagai Han Dong Oh

Ji Joo Yeon sebagai Jung Hee Young

Ji Seung Hyun sebagai Choi Joo Wan

Son Ji Hyun sebagai Na Se Ryun

Lee Kyu Sung sebagai pemeran pendukung

Kim Joong Don sebagai Do Jin Myung

Seo Jin Won sebagai Kim Sang Man

Jo Dal Hwan sebagai Ku Jo Gab

Kim Jae Hwa sebagai Cho Kang Ja (1) 

Baca: Drama Korea - Woori The Virgin (2022)

  • Trailer


Berikut adalah trailer Drama Korea Why Her? (2022)

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/YUSTICA)



Judul Drama Korea Why Her?


Penulis Kim Ji Eun


Sutradara Park Soo Jin


Penayangan SBS, Viu


Tanggal Tayang 3 Juni 2022


Jumlah Episode 16


Sumber :


1. viu.com
2. id.wikipedia.org


Penulis: Yustica Septyaningtyas
Editor: Febri Ady Prasetyo

Berita Populer