Khilafatul Muslimin

Editor: Putradi Pamungkas
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi markas kelompok Khilafatul Muslimin yang ada di Surakarta


Daftar Isi


  • Informasi Awal


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Khilafatul Muslimin merupakan sebuah organisasi keagamaan Indonesia yang mengusung ideologi Khilafah.

Kelompok yang berdiri pada tahun 1997 dan belum berbadan hukum ini, memiliki markas utama di Jalan WR Supratman, Kelurahan Bumi Waras, Teluk Betung, Bandar Lampung.

Sebagai tanda adanya markas tersebut, kelompok ini juga memasang papan nama bertuliskan Kantor Pusat Khilafatul Muslimin di pinggir jalan.

Kelompok ini dipimpin oleh Abdul Qadir Baraja, yang menjadi salah satu pendiri Pondok Pesantren Al Mukmin Ngruki bersama Abu Bakar Ba'asyir.

Menurut catatan Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT), pemimpin Khilafatul Muslimin dengan nama lengkap Abdul Qadir Hasan Baraja merupakan mantan anggota Negara Islam Indonesia (NII).

Abdul Qadir Hasan Baraja diketahui pernah hadir dalam Majelis Mujahidin Indonesia (MMI) pada 2000 silam.

Direktur Pencegahan BNPT Brigjen R Ahmad Nurwakhid menjelaskan, Abdul merupakan mantan terpidana kasus terorisme.

Abdul bahkan sempat menjalani masa penahanan sebanyak dua kali. Yang pertama, yakni pada Januari 1979, karena berhubungan dengan Teror Warman, hingga ditahan selama tiga tahun.

Selanjutnya, ia ditangkap dan ditahan selama 13 tahun karena berhubungan dengan kasus bom di Jawa Timur dan Borobudur pada awal 1985. (1)

Pemimpin Khilafatul Muslimin Abdul Qadir Hasan Baraja (Youtube Khilafatul Muslimin)

Baca: Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS)

  • BNPT Golongkan Khilafatul Muslimin sebagai Kelompok Radikal


Adapun, Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) menggolongkan Khilafatul Muslimin sebagai kelompok radikal, sama halnya dengan Hizbut Tahrir Indonesia (HTI).

Menurut BNPT, kelompok ini sangat berbahaya karena memiliki cita ideologi khilafah di Indonesia, sebagaimana HTI, JI (Jamaah Islamiyah), JAD (Jamaah Ansharut Daulah), maupun jaringan terorisme lainnya

Meskipun, kelompok tersebut mengaku ideologi mereka tidak bertentangan dengan Pancasila.

Padahal, ideologi mereka kerap mengkafirkan sistem yang tidak sesuai dengan pandangan mereka. (1)

Baca: Majelis Ulama Indonesia (MUI)

  • Kasus


Pada Oktober 2021, tiga pengurus Khilafatul Muslimin ditetapkan sebagai tersangka kasus pelanggaran protokol kesehatan.

Hal ini terjadi setelah digelarnya acar jalan sehat di Kota Bandar Lampung. Acara tersebut bertepatan dengan peringatan Tahun Baru Islam 2021 atau 1 Muharram 1443 Hijriah pada 10 Agustus 2021.

Saat itu, Kota Bandar Lampung menjalani Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4.

Adapun tiga orang yang ditetapkan menjadi tersangka, di antaranya berinisial AQB, AB, serta Z. (2)

Pada 2022, kelompok Khilafatul Muslimin kembali disorot publik lantaran terekam melakukan konvoi menggunakan atribut kilafah di Jakarta dan Brebes, Jawa Tengah.

Pasalnya, menurut Direktur Jaringan Moderat Indonesia Islah Bahrawi, konvoi yang dilakukan kelompok tersebut tidak dibenarkan dan tidak sesuai dengan aturan hukum dan ideologi di Indonesia.

Islah Bahrawi menilai, konvoi itu bertujuan ingin menggusur Pancasila dengan ideologi Khilafah. (3)

Pada 11 Juni 2022, dua orang terkait kelompok Khilafatul Muslimin ditangkap di kantor pusatnya yang berada di Bandar Lampung.

Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Kombes Pol Hengki Haryadi mengatakan, pihaknya menangkap dua tokoh penting dalam kelompok tersebut.

Sedangkan pemimpin kelompok ini, Abdul Qadir Hasan Baraja ditangkap Polda Metro Jaya di wilayah Lampung pada 7 Juni 2022, saat berada di Markas Besar Khilafatul Muslimin di Teluk Betung, Bandar Lampung.

Abdul Qadir Baraja dikenakan Pasal 14 dan/atau Pasal 15 UU Nomor 1 tahun 1946 tentang Peraturan Hukum Pidana.

Lalu, Pasal 82 A jo Pasal 59 UU Nomor 16 tahun 2017 tentang Penetapan Perpu Nomor 2 tahun 2017 tentang Perubahan UU Nomor 17 tahun 2013 tentang Organisasi Masyarakat. (4)

Baca: Detasemen Khusus 88 (Densus 88)

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Anindya)



Nama Organisasi Khilafatul Muslimin


Tahun Berdiri 1997


Pemimpin Abdul Qadir Baraja


Ideologi Khilafah


Markas Utama Jalan WR Supratman, Kelurahan Bumi Waras, Teluk Betung, Bandar Lampung


Sumber :


1. megapolitan.kompas.com
2. kompas.tv
3. kompas.tv
4. tribunnews.com


Editor: Putradi Pamungkas

Berita Populer