Bugis Ketan Hitam

Penulis: Yustica Septyaningtyas
Editor: Febri Ady Prasetyo
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Bugis ketan hitam, jajanan tradisional yang berasal dari Betawi atau khas Kepulauan Seribu.


Daftar Isi


  • Informasi Awal


TRIBUNNEWSIKI.COM - Bugis ketan hitam adalah kuliner tradisional khas Kepulauan Seribu.

Kue bugis ini terbuat dari tepung ketan yang diadoni dengan santan.

Setelah itu tepung ini diisi dengan ampas kelapa yang disiram dengan air gula.

Kemudian tepun ini dibungkus menggunakan daun pisang, dan dikukus.

Bugis Ketan Hitam (tribunsolotravel.tribunnews.com)

Sajian bugis ketan hitam dapat dibuat di rumah karena bahan-bahannya mudah untuk didapatkan. (1)

Baca: Kue Lepet Ketan

 

  • Bahan-Bahan


Bahan Kulit

- 75 gram tepung ketan hitam

- 75 gram tepung ketan putih

- 50 gram gula pasir

- 1 sdt garam

- 150 ml santan rebus dari ½ butir kelapa parut

Bahan Isi

- 100 gram kelapa setengah tua, kupas, parut

- 100 gram gula pasir

- 100 ml air

- 2 lembar daun pandan, simpulkan

Bahan Areh

- 250 ml santan dari 1 butir kelapa parut

- 1 sdt tepung beras

- ½ sdt garam

Lain-lain

- Daun pisang secukupnya, untuk membungkus (2)

Baca: Tape Ketan

 

  • Cara Membuat


Cara Membuat Kulit

1. Siapkan wadah atau baskom yang bersih

2. Campurkan tepung ketan hitam dan putih dengan garam dan gula pasir

3. Tuang santan sedikit demi sedikit sambil uleni adonan

4. Uleni hingga adonan bisa dipulung

5. Bagi adonan menjadi 15 bagian. Sisihkan

Cara Membuat Isi

1. Masukkan kelapa parut, gula pasir, daun pandan, dan air ke dalam wajan

2. Masak sambil sesekali diaduk di atas api kecil hingga matang

3. Angkat dan biarkan hingga adonan isi dingin

4. Bagi adonan menjadi 15 bagian dan sisihkan daun pandannya

Cara Membuat Areh

1. Campurkan santan, garam, dan tepung beras

2. Aduk adonan areh hingga rata dan kental. Sisihkan

Cara Membuat Bugis Ketan Hitam

1. Ambil 1 bagian adonan kulit, pipihkan, dan letakkan satu sendok makan isi

2. Bulatkan, ambil selembar daun pisang dan letakkan bulatan adonan di atasnya

3. Beri satu sendok makan areh

4. Lipat daun pisang menjadi bentuk kerucut dan sematkan menggunakan lidi

5. Lakukan hal diatas berulang kali hingga semua bahan habis

6. Kukus kue bugis di dalam dandang panas selama 15 menit atau hingga matang

7. Jika sudah matang, angkat dan kue Bugis ketan hitam siap sajikan (2)

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/YUSTICA)

 



Nama Hidangan Bugis ketan hitam


Asal Kepulauan Seribu


Jenis Jajanan tradisional


Sumber :


1. id.wikipedia.org
2. kompas.com


Penulis: Yustica Septyaningtyas
Editor: Febri Ady Prasetyo
BERITA TERKAIT

Berita Populer