Film - Clandestine (2022)

Penulis: Rakli Almughni
Editor: Putradi Pamungkas
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Dannia Salsabilla dan Abun Sungkar saat berbincang soal film Clandestine di Falcon Pictures, Jalan Duren Tiga, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Senin (14/2/2022).


Daftar Isi


  • Informasi Awal


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Clandestine adalah film drama thriller yang dibintangi oleh Danni Salsabilla, Abun Sungkar, dan Shareefa Daanish.

Film garapan sutradara Dyan Sunu Prastowo ini tayang perdana di KlikFilm pada 18 Februari 2022.

Film Clandestine memiliki durasi selama 60 menit.

Baca: Film - Fiksi (2008)

Baca: Film - Arini by Love Inc (2022)

  • Sinopsis


Kisah dalam film bermula saat situasi rumit dan menegangkan menimpa Yoko (Dania Salsabilla), putri tunggal Pak Pras (Tegar Satrya), pensiunan tentara.

Yoko disandera bersama Damar (Abun Sungkar), teman sekolahnya.

Adapun tuntutan penyandera yaitu meminta sejumlah uang dari Pras beserta anggotanya yang pada waktu dulu pernah terlibat dalam sebuah operasi militer.

Mengetahui anaknya disandera, Pak Pras pun mengerahkan staf khusus untuk menyelamatkan Yoko beserta teman sekolahnya.

Aksi menegangkan dalam upaya penyelamatan dua anak muda tersebut berjalan dengan cepat di bawah komando ayah Yoko.

Baca: Film - Villa Angker Lembang (2021)

  • Pemeran


Dannia Salsabilla - Yoko

Abun Sungkar - Damar

Shareefa Daanish - Puspa

Tegar Satrya - Pras

Adnan Putra Djani - Komandan

Faryangga Zakariya P - Reno

Mayang Purnajayanti - Reporter

Donny Donovan - Cameraman

Dadang Sopyan - Ayah Damar

  • Trailer


Berikut trailer film Clandestine.

(tribunnewswiki.com/Rakli Almughni)



Genre Drama, Thriller


Sutradara Dyan Sunu Prastowo


Tanggal Tayang 18 Februari 2022


Durasi 60 Menit




Sumber :


1. filmindonesia.or.id


Penulis: Rakli Almughni
Editor: Putradi Pamungkas

Berita Populer