Ansu Fati

Penulis: Bangkit Nurullah
Editor: Febri Ady Prasetyo
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Gelandang Barcelona Spanyol Ansu Fati merayakan golnya selama pertandingan sepak bola semifinal Piala Super Spanyol antara Barcelona dan Real Madrid di stadion Internasional Raja Fahad di ibukota Saudi, Riyadh pada 12 Januari 2022.


Daftar Isi


  • Informasi Awal


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Ansu Fati adalah pemain sepak bola berkebangsaan Spanyol.

Nama lengkapnya adalah Anssumane Fati Vieira.

Anssumane Fati Vieira lahir di Bissau,  Guinea-Bissau, pada 31 Oktober 2002.

Tinggi badannya adalah 178 cm, sedangkan kaki yang lebih dominan ia gunakan untuk menendang bola adalah kaki kanan.

Di dalam skuad ia berposisi sebagai sayap kiri.

Namun, ia juga bisa dijadikan sebagai sayap kanan maupun striker. (1)

Baca: Fabio Carvalho

  • Karier Klub


Karier Ansu Fati sebagai pemain sepak bola dimulai sejak 2009.

Kala itu ia bergabung dengan klub CDF Herrera.

Setelah itu ia pindah ke Sevilla FC dan pada 2012 ia direkrut oleh Barcelona.

Awalnya ia bermain di skuad junior.

Seiring berjalannya waktu ia naik ke skuad muda, lalu ke Barcelona B.

Pada 2020 ia berhasil naik ke skuad utama Barcelona.

Bersama Barcelona ia telah mengoleksi 20 gol dan 3 assist dalam 59 penampilannya. (1)

Ansu Fati (Instagram @Ansufati)

Baca: Ousmane Dembele

 

  • Karier Tim Nasional


Ansu Fati mulai bermain untuk tim nasional Spanyol pada 2019.

Pada tahun tersebut ia masuk ke dalam skuad muda Spanyol U21 dan membukukan 2 kali penampilan.

Setahun kemudian ia dipanggil untuk memperkuat skuad senior.

Debutnya bersama tim senior ia jalani pada 3 September 2020.

Bersama skuad senior ia telah mengoleksi 1 gol dalam 4 penampilannya. (1)

Ansu Fati (twitter @FCBarcelona)

Baca: Lucas Vazquez

  • Statistik


Tim nasional

1. Spanyol

- 4 penampilan dan mencetak 1 gol

2. Spanyol U21

- 2 penampilan

Klub

1. FC Barcelona

Musim 2021/2022

- 15 penampilan dan mencetak 6 gol

Musim 2020/2021

- 10 penampilan, mencetak 6 gol dan 2 assist

Musim 2019/2020

- 34 penampilan, mencetak 8 gol dan 1 assist (2)

(TribunnewsWiki.com/Bangkit N)

 



Nama Ansu Fati


Lahir Bissau, Guinea-Bissau, pada 31 Oktober 2002


Profesi Pemain sepak bola


Negara Spanyol


Sumber :


1. www.transfermarkt.com/ansu-fati/profil/spieler/466810
2. www.goal.com/id/pemain/ansu-fati/karier/308krssmz6irpfntht1ka78tm


Penulis: Bangkit Nurullah
Editor: Febri Ady Prasetyo

Berita Populer