Film - Marley (2022)

Penulis: Rakli Almughni
Editor: Febri Ady Prasetyo
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Film Marley


Daftar Isi


  • Informasi Awal


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Marley adalah film Indonesia yang bergenre drama keluarga.

Film Marley menampilkan seekor anjing berjenis pitbull sebagai tokoh utamanya.

Film garapan sutradara Ridho M. Ainun ini tayang di bioskop pada 17 Maret 2022.

Film Marley memiliki durasi 106 menit.

Baca: Film - Tentang Rindu (2021)

Baca: Film - Selimut Kabut Rongkong (2022)

  • Sinopsis


Film Marley berkisah tentang pertemanan seekor anjing pitbull dengan manusia.

Kisah dalam film ini dimulai saat seorang guru SD yang mengajar matematika, Doni (Tengku Tezi), bertemu dengan seekor anjing pitbull.

Anjing pitbull itu ternyata tengah lari dari jeratan orang yang melakukan perdagangan anjing ilegal.

Doni pun memutuskan untuk mengadopsi anjing yang kabur tersebut lantaran ia merasa kasihan.

Doni kemudian memberi nama anjing tersebut Marley.

Seiring berjalannya waktu, Marley pun membuat hari-hari Doni penuh warna dan kegembiraan.

Akan tetapi, di sela-sela keceriaan tersebut, Doni harus menelan pil pahit karena ia dipecat dari pekerjaannya.

Kemudian, Doni mencoba membuka les privat matematika meskipun sangat sulit untuk memulainya lantaran sepi peminat.

Kesulitan Doni semakin bertambah kala dirinya tidak menemukan keberadaan Marley di mana pun.

Usut punya usut, Marley rupanya diculik kembali oleh orang yang melakukan perdagangan anjing ilegal itu.

Baca: Film - Akad (2022)

  • Pemeran


Tengku Tezi - Doni

Tyas Mirasih - Vina

Becky - Marley

Jason L Theo

Emmie Lemu

Yadi Timo

Chika Waode

Aden Bajaj

Isa Bajaj

Ricky Malau

Roni Galoeng

  • Trailer


Berikut adalah trailer film Marley.

(tribunnewswiki.com/Rakli Almughni)



Judul Film Marley


Genre Drama


Sutradara Ridho M. Ainun


Tanggal Tayang 17 Maret 2022


Durasi 106 Menit


Sumber :


1. filmindonesia.or.id
2. www.kompas.com/hype/read/2022/03/16/101100966/sinopsis-film-marley-tampilkan-anjing-pitbull-sebagai-tokoh-utama


Penulis: Rakli Almughni
Editor: Febri Ady Prasetyo
BERITA TERKAIT

Berita Populer