Terbaru, Lowongan Kerja BUMN PT Pelni untuk Lulusan Minimal S-1

Editor: Febri Ady Prasetyo
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Logo PT Pelni

TRIBUNNEWSWIKI.COM - PT Pelayaran Nasional Indonesia (Pelni) kembali membuka lowongan kerja.

Lowongan ini dibuka hingga tanggal 31 Maret 2022 dan terbuka bagi lulusan minimal S-1.

PT Pelni adalah perusahaan pelayaran milik negara yang didirikan pada tanggal 28 April 1952.

Perusahaan ini mengoperasikan 28 unit kapal penumpang dengan kapasitas seluruhnya 36.913 penumpang dan 4 unit kapal barang.

Dikutip dari laman resmi rekrutmen, berikut posisi dan persyaratannya.

Kualifikasi Umum:

  • Pendidikan minimal S-1 jurusan Teknik Industri, Sistem Informasi, Manajemen Bisnis dan Manajemen Keuangan
  • Berasal dari lulusan universitas dengan minimal akreditasi A atau Predikat “Unggul” dan memiliki IPK minimal 3,00
  • Usia maksimal 27 tahun
  • Belum menikah
  • Diutamakan memiliki pengalaman minimal 1 tahun
  • Mempunyai sertifikasi yang relevan (lebih diutamakan)
  • Mempunyai kemampuan dasar Data Analytics (lebih diutamakan)
  • Mempunyai kemampuan komunikasi lisan dan tulisan yang baik
  • Mampu menggunakan Ms. Office

Baca: Lowongan Kerja Perusahaan Tambang Adaro Service untuk Lulusan Minimal S-1

Baca: BUMN Perumnas Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan Minimal S-1

PT Pelni membuka lowongan kerja (Kolase/Pos Kupang)

Cara melamar:

  • Buka laman http://rekrutmen.pelni.co.id
  • Pilih Menu Registrasi untuk membuat akun baru
  • Aktivasi akun Anda. Kode aktivasi akan dikirim ke email Anda untuk aktivasi akun
  • Silakan login
  • Isi seluruh informasi data yang diperlukan dan mohon periksa kembali
  • Upload file yang dibutuhkan
  • Silakan pilih menu "lowongan" untuk melihat lowongan yang tersedia
  • Pilih posisi sesuai dengan pendidikan terakhir
  • Klik "Apply"

Baca: Lowongan Kerja BUMN PT Indra Karya untuk Lulusan Minimal S-1

Baca: Lowongan Kerja PT Forisa Nusapersada untuk Lulusan SMA/SMK/Sederajat

Hati-hati terhadap segala penipuan yang mengatasnamakan PT Pelni.

Tidak ada biaya apa pun yang dibebankan kepada pelamar selama proses rekrutmen.

(Tribunnewswiki)

Baca lowongan kerja lainnya di sini



Editor: Febri Ady Prasetyo

Berita Populer