Harga Sayuran hingga Kebutuhan Pokok Jelang Ramadan 2022 Melonjak

Editor: Febri Ady Prasetyo
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi menjelang Ramadan 2022, harga sayuran termasuk cabai di pasaran naik

TRIBUNNEWSWIKI.COM - Jelang bulan Ramadan 2022, harga sayuran mengalami kenaikan.

Salah satu pedagang sayur di Pasar Kebon Bawang, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Saminem (60), menyebut harga sayuran yang dijualnya kini telah mengalami kenaikan.

"Mau puasa suka naik lagi. Sudah naik, barangnya enggak ada. Mau puasa apa-apa mahal," kata Saminem di lokasi, Jumat (25/3/2022).

Saminem mengaku berbelanja sayuran dari Pasar Pelita untuk dijual kembali di Pasar Kebon Bawang.

Melansir Kompas.com, harga sayuran yang dijual Saminem sedikit berbeda dengan harga di pasar tempat ia berbelanja.

"Harganya beda sedikit," kata dia.

Beberapa harga sayur yang mengalami kenaikan di antaranya cabai keriting, cabai hijau, dan cabai rawit, yang mencapai Rp30.000 hingga Rp55.000 per kilonya.

Harga tersebut merupakan harga saat Saminm berbelanja di Pasar Pelita.

Ia menambahkan, untuk harga daun bawang bahkan terbilang sangat mahal menyentuh Rp17.000 per kilogram.

ilustrasi harga sayuran termasuk cabai naik di pasaran jelang Ramadan (Tribunnews)

Baca: Stok Minyak Goreng di Swalayan Melimpah Tapi Harga Naik, Warga Tasikmalaya: Banyak Anehnya, Kacau

"Ya harapannya harga-harganya bisa normal lagi. Apalagi kalau mau puasa suka lebih naik lagi harganya," ucap Saminem yang sudah berjualan 25 tahun di pasar tersebut.

Sementara itu, pedagang lain di Pasar Kebon Bawang bernama Suprihatin (48) mengaku kenaikan harga kebutuhan pokok jelang puasa tahun ini lebih parah.

Pasalnya, hampir semua bahan kebutuhan pokok mengalami lonjakan harga secara merata.

"Tahun ini (kenaikan) paling parah, karena semuanya rata. Kayak bawang putih, hampir semua naik," kata Suprihatin, Jumat.

Baca: Deretan Kebutuhan Pokok yang Harganya Naik di Awal 2022, dari Minyak Goreng hingga Elpiji

Suprihatin menambahkan, saat menjelang puasa pada tahun lalu, kenaikan terjadi hanya pada beberapa kebutuhan pokok saja, misalnya yang pernah menghebohkan adalah kenaikan harga telur.

Akan tetapi, menurutnya, kenaikan harga hampir terjadi untuk semua bahan pokok pada jelang Ramadan tahun ini.

"Dulu yang heboh cuma telur (naik). (Sekarang) ini kan barengan, minyak, terigu, bawang putih, sagu, naik semua," kata Suprihatin.

Baca: Harga Daging Naik, Penjual Daging se-Jabodetabek Berencana Mogok Jualan

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Anindya)

Baca selengkapnya terkait harga sayur naik di sini



Editor: Febri Ady Prasetyo

Berita Populer