Bahkan, single tersebut berhasil menembus trending di YouTube X Factor pada 5 Maret 2022.
Kehadiran Tyok Satrio di belantika musik Tanah Air memang diawali dengan single-nya yang berjudul "Ada Untukmu".
Kini, Tyok Satrio mencoba menyapa Brader, fanbase Tyok Satrio, lewat single "Ada Untukmu" yang diaransemen ulang dengan nuansa yang lebih fresh.
Selain membuat aransemen baru, Tyok Satrio juga membuat video musik terbaru untuk single ini yang sudah tayang di kanal YouTube-nya.
Dalam proses pembuatan aransemen terbaru kali ini, Seto Bramana sang music director dan produser Tyok, mengajak Puput Pramuditya untuk terlibat dalam pembuatan string section.
Keterlibatan Puput Pramuditya yang juga pernah ikut membuat string section untuk Pamungkas, di single ini menciptakan nuansa string yang deep dan dapat menyentuh hati para pendengar.
Baca: Mutiara Azka Ajak Pendengar Pahami dan Dukung Mimpi Wanita Lewat Lagu Yaudahlah
Baca: Tulus Rilis Album Baru Bertajuk Manusia, Sebuah Karya untuk Merayakan Kehidupan
Pada penggarapan ulang video musik kali ini Tyok Satrio kembali mempercayai Kartitedjo Audio Visual dalam proses penggarapnya dan disutradarai oleh Gabra Mikael.
Cerita yang diangkat dalam video musik ini berasal dari true story sepasang kakek dan nenek dari sang sutradara Gabra Mikael sendiri.
Kesetian dan cinta yang bertahan sampai usia senja dan sudah melewati berbagai cobaan menjadi bentuk "Ada Untukmu" di kehidupan mereka sehingga menciptakan visualisasi yang indah di video musik kali ini.
Lewat hadirnya single "Ada Untukmu" dengan nuansa baru ini, diharapkan dapat menjadi suatu langkah pembuka untuk peluncuran album pertama Tyok Satrio di tahun in.
Adapun album tersebut berisikan 15 lagu yang juga di produseri oleh Seto Bramana dan semua proses pembuatannya dilaksanakan di DS records.
(tribunnewswiki.com/Rakli Almughni)
Baca lebih lengkap seputar berita terkait lainnya di sini