Informasi Awal
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Jack Clarke merupakan pemain sepak bola berkebangsaan Inggris.
Nama lengkapnya adalah Jack Raymond Clarke.
Jack Raymond Clarke lahir di York, Inggris, 23 November 2000.
Tinggi badannya adalah 181 cm.
Di dalam skuad ia berposisi sebagai sayap kanan.
Namun ia juga bisa dipasang sebagai sayap kiri. (1)
Baca: Son Heung-min
Karier Klub
Jack Clarke mengawali kariernya sebagai pemain sepak bola pada 2009.
Pada tahun tersebut ia bergabung dengan klub Leeds United.
Pada awalnya ia bergabung dengan skuad muda Leeds United, sampai akhirnya pada 2018 ia berhasil masuk skuad utama Leeds United.
Selama berseragam Leeds United ia membukukan 29 penampilan, 2 gol dan 2 assist.
Setelah itu pada 2019 ia diboyong oleh Tottenham Hotspur.
Untuk mendatangkan pemain asal Inggris tersebut Spurs harus merogoh kocek 11 juta euro.
Selama membela Spurs ia pernah dipinjamkan ke beberapa klub seperti Stoke City, Sunderland dan QPR.
Sejauh membela Spurs ia telah mengoleksi 6 gol dan 8 assist dalam 37 penampilannya. (1)
Baca: Ryan Sessegnon
Karier Tim Nasional
Jack Clarke mulai berkarier bersama tim nasional Inggris pada 2019.
Pada tahun tersebut ia bergabung dalam skuad muda Inggris U-20.
Debutnya bersama skuad muda tersebut pada 5 September 2019.
Bersama skuad Inggris U-20 ia telah mengoleksi 1 gol dalam 6 penampilannya. (1)
Baca: Dane Scarlett
Statistik
1. Inggris U-20
- 6 penampilan dan 1 gol
1. Tottenham Hotspur
Musim 2021/2022
- 22 penampilan, mencetak 4 gol dan 6 assist
Musim 2020/2021
- 15 penampilan, mencetak 2 gol dan 2 assist
2. Leeds United
Musim 2019/2020
- 3 penampilan
Musim 2018/2019
- 25 penampilan, mencetak 2 gol dan 2 assist
Musim 2017/2018
- 1 penampilan (2)