Perkiraan Puasa Ramadhan dan Idul Fitri 2022

Penulis: Putradi Pamungkas
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUNNEWSWIKI.COM - Umat Islam di Indonesia masih menantikan jadwal puasa Ramadhan dan Hari Idul Fitri (Lebaran) 2022.

Pemerintah melalui Kementerian Agama (Kemenag) hingga kini belum menetapkan kapan jatuhnya permulaan puasa atau 1 Ramadhan 1443 Hijriah dalam kalender Masehi.

Untuk menentukan permulaan Ramadhan dan Idul Fitri, Kemenag memakai 2 metode, yaitu hisab dan juga rukyatul hilal.

Kemenag melakukannya dengan perhitungan matematis dan astronomis ditambah pengamatan langsung terhadap penampakan bulan.

Hasilnya kemudian akan diumumkan setelah sidang isbat.

Sementara, organisasi massa Islam Muhammadiyah memberikan perkiraan permulaan puasa Ramadhan dan Idul Fitri 2022.

Berdasarkan prediksi dalam Kalender Islam Global 1443 H yang diterbitkan oleh Majelis Tarjih dan Tajdid PP Muhammadiyah, awal puasa Ramadhan 2022 diperkirakan jatuh pada Sabtu, 2 April 2022.

Ilustrasi: Petugas Kantor Wilayah (Kanwil) Agama Provinsi DKI Jakarta, tengah memantau hilal awal Ramadhan (WARTA KOTA/ANGGA BHAGYA NUGRAHA)

Lalu, menurut Kalender Islam Global itu, 30 Ramadhan 1443 Hijriah atau hari terakhir puasa akan jatuh pada Minggu, 1 Mei 2022.

Idul Fitri atau Lebaran akan jatuh pada 2 dan 3 Mei 2022.

Baca: Idul Fitri

Baca: Ramadhan

Namun Majelis Tarjih dan Tajdid PP Muhammadiyah menyatakan sampai saat ini model Kalender Islam Global 1443 Hijriah masih merupakan purwarupa.

Apabila nantinya terdapat perbedaan maka yang menjadi panduan adalah Kalender Hijriah Muhammadiyah yang dicetak dan diterbitkan oleh Suara Muhammadiyah.

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/PUTRADI PAMUNGKAS)

SIMAK ARTIKEL SEPUTAR IDUL FITRI DI SINI



Penulis: Putradi Pamungkas
BERITA TERKAIT

Berita Populer