Sebelum mendaftar, seluruh siswa wajib memiliki akun Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) terlebih dahulu yang sudah disimpan secara permanen.
Batas waktu simpan akun LTMPT siswa secara permanen sampai tanggal 15 Februari 2022 pukul 15.00 WIB.
Penyimpanan akun LTMPT secara permanen dapat dilakukan setelah sekolah yang bersangkutan melakukan finalisasi.
Setelah itu, para siswa dapat melakukan pendaftaran melalui laman portal.ltmpt.ac.id.
Baca: Segera Registrasi Akun LTMPT SNMPTN 2022 untuk Siswa, Akses di portal.ltmpt.ac.id
Siswa dapat melakukan hal-hal berikut ini sebelum mendaftar:
- Registrasi akun LTMPT
- Mencatat email dan Password akun
- Mengunggah foto sesuai dengan ketentuan
- Mencermati data dalam akun siswa, Jika ada kekeliruan, cek FAQ di HALO LTMPT.
1. Buka laman https:/portal.ltmpt.ac.id
2. Klik tautan "Daftar di sini";
3. Pilih menu "Siswa";
4. Masukkan NISN, NPSN, dan tanggal lahir, lalu klik "Selanjutnya";
5. Masukkan e-mail aktif dan password;
6. Tunggu hingga muncul notifikasi aktivasi akun;
7. Buka inbox/spam e-mail milikmu, lalu lakukan aktivasi akun;
8. Setelah akun aktif, lakukan login lagi ke laman https:/portal.ltmpt.ac.id.
Baca: Syarat dan Cara Registrasi Akun LTMPT SNMPTN 2022 untuk Siswa