Profil Randa Septian, Artis Sinetron yang Ditangkap Terkait Narkoba di Bali

Penulis: Rakli Almughni
Editor: Putradi Pamungkas
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Randa Septian

TRIBUNNEWSWIKI.COM - Artis pemain sinetron tanah air bernama Randa Septian tengah menjadi sorotan.

Pria berusia 28 tahun itu ditangkap polisi di Bali atas dugaan penyalahgunaan narkoba.

Randa Septian ditangkap Satresnarkoba Polresta Denpasar saat sedang bersama rekannya yang bernama Arthur Augoest (31).

Kanit 1 Satresnarkoba Polresta Denpasar, AKP Sutriono, menyebut bahwa dalam penangkapan tersebut penyidik mengamankan barang bukti ganja dan sejumlah alat hisap, bong.

"Beberapa tersangka yang kita amankan, salah satunya ada seorang artis nasional dan ada juga selebgram," kata Sutriono dalam jumpa pers di Mapolresta Denpasar, Senin (31/1/2022), seperti dikutip dari Tribun Bali.

Baca: Artis Sinetron Randa Septian Ditangkap Polisi atas Dugaan Penyalahgunaan Narkoba

Baca: Melawan saat Ditangkap, Penembak Karyawati BRI Link di Lampung Timur Tewas Ditembak Polisi

Lantas, seperti apa sosok Randa Septian?

Berikut TribunnewsWiki sajikan profil Randa Septian yang dihimpun dari berbagai sumber.

Randa Septian merupakan seorang pria kelahiran Medan, pada 21 September 1994 silam.

Dia adalah artis pemain sinetron yang sudah terjun di dunia hiburan tanah air sejak 2014.

Nama Randa mulai dikenal luas oleh khalayak ramai usai dirinya membintangi sinetron berjudul Jagoan-Jagoan Katropolitan yang ditayangkan di Trans TV.

Artis sinetron Randa Septian (Instagram/@randaseptian)

Baca: Ardhito Pramono Mengaku Sudah Ciptakan 3 Lagu Selama 9 Hari Ditahan di Polres Jakbar

Sinetron pertama yang menjadi awal karier Randa di dunia hiburan adalah sinetron berujudl Terbang Bersamamu dan Ksatria Pandawa 5.

Mulai dari situlah Randa terus mengasah kemampuan aktingnya hingga akhirnya telah membiantngai beberap sinetron dan FTV.

Berkat akting yang mumpuni, Randa juga pernah membintangi beberapa film ternama, di antaranya yakni Ular Tangga dan Reuni Z.

Selain jago dalam bermai peran, Randa yang mempunyai paras rupawan juga pernah menjadi seorang model.

Dalam akun Instagram pribadinya, @randaseptian, ia kerap memposting potret dirinya sedang berlibur maupun berloahraga.

Terlihat beberapa unggahannya, Randa sering berolahraga sepak bola dan juga basket.

(tribunnewswiki.com/Rakli Almughni)

Baca lebih lengkap seputar berita terkait lainnya di sini



Penulis: Rakli Almughni
Editor: Putradi Pamungkas

Berita Populer