Pantai Penganak

Penulis: Bangkit Nurullah
Editor: Natalia Bulan Retno Palupi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pantai Penganak Bangka Belitung.


Daftar Isi


  • Informasi Awal


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Pantai Penganak merupakan pantai yang berada di Bangka Belitung.

Pantai ini menawarkan panorama alam yang masih alami.

Hamparan pasir putih yang begitu cerah serta birunya air laut menjadi pemandangan tersendiri.

Selain itu Pantai Penganak ini juga masih bersih.

Kawasan ini juga terdapat bebatuan granit yang ada di bibir pantai menjadi tempat yang sangat pas bagi wisatawan untuk menikmati keindahan Pantai. (1)

Pengunjung berfoto di kawasan Pantai Penganak. (Dok. Helen Huang)

Baca: Pantai Tikus Emas

 

  • Objek Wisata dan Ragam Aktivitas


1. Bermain air dan pasir

Pengunjung yang datang ke Pantai Penganak ini bersama keluarga maka bisa bermain air dan pasir bersama dengan anak-anaknya.

Namun jika datang bersama teman maka bisa mengajak teman-temannya untuk bermain di kawasan pasir ini.

2. Memancing

Bagi yang hobi memancing, maka pantai ini bisa dijadikan salah satu tempat pilihan.

Pasalnya penduduk di kawasan ini juga memanfaatkan pantai ini untuk memancing ikan-ikannya.

Tempat yang bagus untuk memancing ini berada di sekitar dermaga.

3. Panorama pantai

Pantai Penganak dengan hamparan pasir putih dan birunya air laut menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan.

Selain itu di sini juga terdapat batuan alam yang betebaran.

4. Mengabadikan momen

Pengunjung yang datang ke tempat ini bisa mengabadikan momen selama berada di sini baik dengan foto maupun video. (2)

Wisatawan sedang bermain di kawasan Pantai Penganak. (Dok. Winda Pane)

Baca: Pantai Tete Tonra

  • Harga Tiket dan Fasilitas


Harga tiket

Tiket masuk ke Pantai Penganak adalah Rp 10.000.

Fasilitas

- Gazebo

- Toilet

- Tempat duduk (2)

Sunset di Pantai Penganak (Dok. Ubudsyusuf)

Baca: Pantai Marumasa

  • Lokasi


Pantai Penganak ini terletak di Dusun Penganak, Desa Air Gantang, Kecamatan Parittiga, Kabupaten Bangka Barat, Kepulauan Bangka Belitung.

Jarak pantai ini dengan Kota Pangkalpinang sejauh 117 km yang bisa ditempuh dengan kendaraan darat selama 2,5 jam.

Sedangkan jarak Pantai Penganak dari Bangka Belitung sejauh 210 km yang bisa ditempuh selama 4,5 jam. (2)

(TribunnewsWiki.com/Bangkit N)

 



Nama Wisata Pantai Penganak


Lokasi Bangka Belitung


Jenis wisata Pantai


Sumber :


1. www.pantainesia.com/pantai-penganak
2. direktoripariwisata.id


Penulis: Bangkit Nurullah
Editor: Natalia Bulan Retno Palupi
BERITA TERKAIT

Berita Populer