Informasi Awal
TRIBUNNEWSWIKI.COM - John Davison Rockefeller adalah orang terkaya dalam sejarah dunia.
Kekayaannya pada 2007 mencapai 663,4 miliar US dollar.
Kekayaan tersebut hanya bisa disaingi oleh Rothschild, Carnegia, atau Bloomsberg.
Baca: George Washington
Awal Karir
Ia lahir di New York pada 8 Juni 1839.
Rockefeller merupakan anak kedua dari enam bersaudara pasangan William Avery Rockefeller dan Eliza Davison.
Rockefeller pertama kali belajar bisnis di Folsoms Commercial College.
Di usia 16 tahun, ia bekerja sebagai asisten pencatat pembukuan di sebuah firma di daerah Cleveland.
Sejak saat itu, ia telah berambisi untuk menjadi miliarder.
Pada tahun 1866, ia bersama William Rockefeller, kakaknya, dan Henry M Flagler mendirikan perusahaan kilang minyak.
Hanya dalam waktu dua tahun, kilang minyak Rockefeller berubah menjadi kilang minyak terbesar di dunia dan sekaligus mencatatkan sejarah awal dari Standard Oil Company.
Di titik ini, Rockefeller mulai terlihat begitu kontroversial.
Ia membeli berbagai perusahaan kilang minyak kecil yang ada di Amerika.
Baca: Franklin Delano Roosevelt
Hal tersebut dilakukan untuk mengurangi persaingan dan memonopoli perdagangan.
Ia kembali mendapatkan momentum ketika perang besar terjadi di Eropa.
Kilang minyak Rockefeller bertugas untuk melumasi dan mengisi bahan bakar tiap mesin perang, seperti baja, senapan, mobil, tank, hingga pesawat tempur. (1)
Menjadi Miliarder
Pada tahun 1916, Rockefeller adalah miliarder pertama yang tercatat dalam sejarah.
Saat itu, saham Standart Oil Co. naik.
247.692 lembar saham milik Rockefeller memiliki nilai USD 499 juta.
Sebagian orang memperkirakan kekayaan Rockefeller mencacpai USD 900 juta.
Saat itu, Standrad Oil menguasai lebih dari 90% pasar minyak dan gas di Amerika Serikat.
Ia adalah pelopor kapitalisme modern di Amerika.
Baca: Theodore Roosevelt
Namun, ia juga dianggap sebagai pebisnis yang buas, brutal, dan paling dibenci di Amerika.
Rockefeller kemudian mencoba menghapus citra buruknya.
Ia mendonasikan sebagian besar kekayaannya untuk amal. (2)