Kepergian ini tentu menjadi pukulan berat bagi sang istri Ameer, Nadzira Shafa, dan keluarga.
Ameer dan Nadzira diketahui baru saja melangsungkan pernikahan pada 10 Juni 2021.
Baru lima bulan menjalin hubungan, takdir sudah berkata lain.
Nadzira harus ditinggalkan suami tercinta untuk selam-lamanya.
Melalui unggahan Instagram Stories-nya, Nadzira pun mengungkapkan kepedihannya ditingal sang suami untuk selamanya.
Sambil mengunggah foto berdua dengan Ameer saat sedang menikmati sunset di pinggir pantai, Nadzira mengatakan bahwa ia besyukur sempat menjadi "Khadijah" bagi Ameer.
Baca: Kabar Duka, Ameer Azzikra Meninggal Dunia dalam Usia 20 Tahun
Baca: Muhammad Alvin Faiz
Dia juga berterima kasih pada Ameer lantaran telah meminangnya.
"Allah lebih sayang abang ternyata. Selamat jalan muhammad ku. 172 hari yang aku lalui bersamau sangat membuatku bahagia. Terima kasih sudah meminangku menjadi khadijahmu. Aku bahagia. Love you @ameer_azzikra," tulis Nadzira, dikutip TribunnewsWiki di akun @enazirashf_, Senin (29/11/2021).
Masih di Instastory-nya, Nadzira sebelumnya sempat memperlihatkan kondisi Ameer lewat.
Dia memperlihatkan Ameer sedang dibawa ke ruang ICU pada Minggu (29/11/2021).
Diberitakan sebelumnya, Putra kedua Ustaz Arifin Ilham atau adik dari Alvin Faiz, Ameer Azzikra, meninggal dunia pada Senin (29/11/2021).
Ameer Azzikra diketahui mengembuskan napas terakhirnya dalam usia 20 tahun.
Berita duka tersebut diketahui pertama kali dari unggahan akun Instagram pribadi Alvin Faiz.
"Innalillahiwainnailaihirojiun, telah wafat adik kami tersayang Muhammad Amer Azzikra @ameer_azzikra," tulis Alvin, dikutip TribunnewsWiki di akun @alvin_411, Senin (29/11/2021).
Baca: KH Muhammad Arifin Ilham
Alvin Faiz pun meminta agar memaafkan kesalahan adik tersayangnya tersebut semasa hidup.
"Mohon dimaafkan segala kesalahan amer," kata Alvin.
"InsyaAllah berkumpul di surga sekarang bersama Abi, Aamiin," sambungnya.
Ameer Azzikra merupakan anak kedua dari mendiang Ustaz Arifin Ilham.
Pemilik nama lengkap Muhammad Ameer Adzikro bin Muhammad Arifin Ilham ini diketahui lahir pada 21 Desember 2000.
Di tahun ini, Ameer baru saja mempersunting atau menikahi seorang perempuan yang bernama Nadzira Shafa.
Di akun media sosialnya, Ameer kerap membagikan potret bersama Nadzira.
Ameer juga dikenal begitu dekat dengan sang ibunda dan mendiang ayahnya.
(tribunnewswiki.com/Rakli Almughni)
Baca lebih lengkap seputar berita terkait lainnya di sini