Informasi awal
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Puncak B29 ialah tempat wisata yang ada di daerah Lumajang, Jawa Timur.
Di tempat tersebut, pengunjung dapat menyaksikan keindahan Gunung Semeru.
Tak hanya Gunung Semeru, keindahan Gunung Bromo serta lahan pertanian di dataran tinggi pun dapat disaksikan langsung jika berada di Puncak B29.
Namun, pengunjung harus melalui jalan yang cukup menanjak untuk sampai ke Puncak B29.
Puncak B29 berada di atas ketingggian sekitar 2.900 mdpl.
Baca: Pineus Tilu Riverside Camping
Baca: Candramaya Pool and Resort
Lokasi
Puncak B29 terletak di Desa Argosari, Kecamatan Senduro, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur 67254.
Keistimewaan
Pengunjung yang datang ke Puncak B29 dapat menyaksikan sejumlah keindahan alam, di antaranya:
Sesuai namanya, destinasi wisata tersebut berada di atas dataran tinggi.
Sehingga, wisatawan yang berkunjung ke Puncak B29 dapat menikmati keindahan matahari terbit dan terbenam.
Puncak Gunung Argopura dan Raung di Ujung Timur berada di sisi timur.
Baca: Langlang Buana
Baca: Curug Malela
Jika dilihat dari Puncak B29, gunung-gunung tersebut terlihat seolah melayang.
Keindahan langit serta awannya pun semakin menambah keindahan.
Gunung Argopuro dan Raung di Ujung Timur merupakan gunung dengan jalur pendakian terpanjang di Pulau Jawa.
Dari sisi barat, pengunjung yang datang ke Puncak B29 akan disuguhi indahnya Gunung Arjuno-Welirang.
Satu gunung dengan dua puncuk itu terlihat sangat jelas dari Puncak B29.
Puncak Gunung Arjuno berada di atas ketinggian mencapai 3.339 mdpl.
Baca: Boda Barn
Baca: Taman Wisata Bougenville
Sementara, puncak Gunung Welirang menyuguhkan kepulan asap lantaran terdiri dari banyak batu belerang dan kawah aktif.
Kaldera meliputi lautan pasir, Gunung Batok, dan Gunung Bromo.
Jika berada di Puncak B29, pengunjung dapat menyaksikan keindahan ketiga tempat tersebut.
Kaldera juga merupakan pusat letusan dengan diameter lebih dari 2 kilometer.
Kawahnya hanya berdiameter kurang dari 2 kilometer.
Dulunya, kaldera adalah bagian dari Gunung Bromo purba raksasa yang tergolong ke dalam megavulkano.
Puncak Mahameru berada di atas ketinggian 3.676 mdpl.
Di sana terdapat kubar pasir raksasa yang memiliki tinggi sekitar 1.000 meter.
Saat cuaca cerah, Puncak Mahameru terlihat begitu jelas dengan latar belakang langit birunya.
Keindahan Puncak Mahameru dapat disaksikan langsung saat berada di Puncak B29. (1)
Baca lengkap soal destinasi wisata di sini