Rekomendasi Tayangan Terbaru Netflix Indonesia November 2021, Ada Red Notice hingga Hellbound

Penulis: Natalia Bulan Retno Palupi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Rekomendasi Tayangan Terbaru Netflix Indonesia November 2021, Ada Red Notice hingga Hellbound

TRIBUNNEWSWIKI.COM - Berikut ini adalah rekomendasi tayangan terbaru Netflix Indonesia bulan November 2021.

Pelanggan Netflix Indonesia dapat menikmati berbagai tayangan terbaru pada bulan November mendatang.

Termasauk film Idris Elba berjudul The Harder They Fall yang akan tayang pada 3 November mendatang.

Baca: Netflix Rilis Trailer Perdana Film Red Notice, Aksi Dwayne Johnson dan Ryan Reynolds Kejar Gal Gadot

Baca: Netflix Walkout di Amerika: Ini Tuntutan Pengunjuk Rasa soal Protes Tayangan Spesial Dave Chappelle

The Harder They Fall (Netflix)


Untuk yang sedang mencari film laga dengan selipan humor, nantikan Red Notice yang bertabur para bintang papan atas.

Film ini disutradarai oleh Rawson Marshall Thurber serta menampilkan Dwayne Johnson, Ryan Reynolds, dan Gal Gadot.

Red Notice akan tayang pada tanggal 12 November 2021.

Red Notice (Netflix)


Jangan lewatkan jua Cowboy Bebop yang tayang pada 19 November 2021.

Sebuah serial live-action yang menceritakan perjalanan sekelompok pemburu bayaran yang mengejar penjahat paling berbahaya di seluruh galaksi.

Cowboy Bebop (Netflix)


Tak hanya itu, hadir kembali drama Korea Original Netflix baru yang berjudul Hellbound karya sutradara ternama Yeon Sang Ho yang akan tayang pada 19 Nvember 2021.

Hellbound menceritakan makhluk dunia lain yang mengutuk dan mengirim manusia ke neraka, kemudian menyebabkan munculnya sebuah kelompok religius baru yang mengusung konsep keadilan Tuhan.

Hellbound (Netflix)


Jangan lewatkan juga Andrew Garfield dan Vanessa Hudgens di film tick,tick...BOOM! yang akan tayang pada 19 November 2021.

Sebuah film musikal menceritakan seorang komposer musik teater yang memasuki usia 30 tahun, ketika ia mencoba menghadapi percintaan, persahabatan, dan tekanan untuk menghasilkan karya hebat sebelum kehabisan waktu.

tick, tick...BOOM! (Netflix)


Tentunya masih banyak tayangan menarik lainnya yang akan hadir di Netflix pada bulan November.

Seperti Arcane, New World, dan The Princess Switch: 3 Romancing the Star.

Apa lagi? Yuk, simak selengkapnya di sini!

Tayangan Liburan

1. Father Christmas Is Back

Empat saudara yang bermusuhan mendapat pelajaran mengenai kebersamaan keluarga ketika sang ayah yang telah lama menghilang muncul kembali di kediaman mewah mereka saat Natal.

Father Christmas Is Back akan tayang di Netflix pada 6 November 2021.

2. The Princess Switch 3: Romancing the Star

Ketika sebuah relik Natal yang tak ternilai telah dicuri, si 'kembar' kerajaan Margaret dan Stacy terpaksa meminta bantuan sang doppelganger Fiona dan mantannya yang menawan.

The Princess Switch 3: Romancing the Star akan tayang di Netflix pada 18 November 2021.

3. Waffles + Mochi's Holiday Feast

Para tamu mulai berdatangan di rumah Wafel dan Moci untuk merayakan Hari Beku, yaitu liburan musim dingin bagi para boneka.

Hanya ada satu masalah: Hari Beku sebetulnya tidak pernah ada!

Waffles + Mochi's Holiday Feast akan tayang di Netflix pada 23 November 2021.

4. A Boy Called Christmas

Di perjalanannya untuk menemukan sang ayah, Nikolas muda yang penuh tekad menemukan takdirnya di sebuah sebuah negeri ajaib yang dihuni oleh para peri, dan membawa pulang harapan.

A Boy Called Christmas akan tayang di Netflix pada 24 November 2021.

5. Robin Robin

Dalam film pendek stop-motion ini, seekor burung yang dibesarkan oleh para tikus mulai mempertanyakan keberadaannya dan memulai perjalanan yang penuh tantangan untuk mencari jati dirinya.

Robin Robin akan tayang di Netflix pada 24 November 2021.

6. A Castle For Christmas

Saat seorang penulis asal Amerika berusaha membeli istana di Skotlandia dari seorang duke penggerutu yang enggan untuk menjualnya, mereka mendapat lebih dari apa yang diharapkan.

A Castle For Christmas akan tayang di Netflix pada 26 November 2021.

Tayangan Penuh Petualangan

1. Arcane

Di tengah perselisihan sengit antara kota kembar Piltover dan Zaun, dua bersaudara bertarung dalam peperangan antara teknologi sihir dan perbedaan keyakinan.

Tanggal tayang Arcane:
Episode 1 - 3: 7 November, 09.00WIB

Episode 4 - 6: 14 November, 09.00WIB

Episode 7 - 9: 21 November, 09.00 WIB

2. Jumanji

Dua saudara menemukan board game menarik yang dapat membuka pintu menuju dunia yang ajaib, dan tanpa sengaja membebaskan seorang lelaki yang telah terkurung di dalamnya selama bertahun-tahun.

Jumanji akan tayang di Netflix pada 30 November 2021.

Tayangan Movie Night

1. It Chapter Two

27 tahun setelah pertemuan mereka yang mengerikan dengan Pennywise, Kelompok Pecundang mendapat panggilan menyeramkan untuk kembali ke Derry dan menyelesaikan apa yang telah mereka mulai.

It Chapter Two akan tayang di Netflix pada 1 November 2021.

2. Whiplash

Mendapat dorongan dari guru musiknya, seorang pemain drum bernama Andrew bertekad untuk menjadi musisi jazz yang sukses.

Walaupun harus menghancurkan kepribadiannya.

Whiplash akan tayang di Netflix pada 4 November 2021.

3. Love Hard

Setelah bertemu dengan pasangan idealnya di sebuah aplikasi kencan, seorang penulis dari LA menyadari bahwa dirinya telah ditipu ketika ia terbang sejauh 4.800 km untuk membuat kejutan di hari Natal.

Love Hard akan tayang di Netflix pada 5 November 2021.

4. We Couldn't Become Adults

Setelah mendapat permintaan untuk berteman, seorang pria berusia 40an mengenang kembali hubungan-hubungannya mulai dari tahun 90an, berharap dapat menemukan harapan dan mimpi yang telah hilang.

We Couldn't Become Adults akan tayang di Netflix pada 5 November 2021.

5. Hacksaw Ridge

Di masa Perang Dunia II, seorang tenaga medis Angkatan Darat sekaligus penentang yang teladan bernama Desmond Doss tanpa sengaja menjadi pahlawan dalam medan perang Okinawa, tanpa membawa senjata.

Hacksaw Ridge akan tayang di Netflix pada 18 November 2021.

6. New World

Dalam reality show ini, enam selebriti mencari strategi terbaik dan saling menyabotase untuk bisa mendapat mata uang virtual terbanyak yang dapat ditukarkan untuk uang tunai di hari terakhir mereka di pulau khayalan.

New World akan tayang di Netflix pada 20 November 2021.

Tayangan yang Dinantikan

1. Ridley Jones: Season 2

Keajaiban di museum kembali berlanjut bagi Ridley dan timnya yang pemberani.

Bersama dengan kawan-kawan baru, mereka menjalani berbagai misi yang penuh risiko, termasuk pencarian Mata Kompas!

Ridley Jones: Season 2 akan tayang di Netflix pada 2 November 2021.

2. Narcos: Mexico: Season 3

Seiring dengan lahirnya generasi baru para pemimpin kartel yang berusaha meraih kekuasaan, para jurnalis berusaha mencari kebenaran bersama agen pemerintah di tengah situasi yang berbahaya antara keadilan dan korupsi.

Narcos: Mexico: Season 3 akan tayang di Netflix pada 5 November 2021.

3. Riverdale: Season 6

Drama remaja yang kelam ini kembali hadir dengan musim keenamnya.

Riverdale: Season 6 akan tayang di Netflix pada 17 November 2021 dengan episode baru tiap minggunya.

4. Tiger King 2

Di saat kamu berpikir bahwa tidak ada lagi yang mengejutkan dalam cerita ini, Tiger King kembali dengan musim keduanya yang menggali misteri, kegilaan, dan kekacauan yang memukau para penonton di seluruh dunia.

Tiger King 2 akan tayang di Netflix pada 17 November 2021.

5. The Mind: Explained: Season 2

Meskipun dapat melakukan banyak hal yang hebat, pikiran juga bisa menghancurkan niat terbaik kita.

Baca: Riot Games Umumkan Episode Pertama Serial Arcane yang Akan Tayang di Netflix

Baca: Squid Game Dikabarkan Menghasilkan Hampir 900 Juta Dollar AS untuk Netflix

Cari tahu penjelasan ilmiah di balik kreativitas, proses cuci otak, dan masih banyak lagi di dokumenter ini.

The Mind: Explained: Season 2 akan tayang di Netflix pada 19 November 2021.

Tayangan Lainnya

The Unlikely Murderer
5 November

7 Prisoners
11 November

Trolls
16 November

Lead Me Home
18 November

True Story
24 November

Begin Again
25 November


(Tribunnewswiki.com/Natalia Bulan R P)

Baca artikel lainnya terkait Netflix selengkapnya di sini



Penulis: Natalia Bulan Retno Palupi
BERITA TERKAIT

Berita Populer