Drama Korea - Inspector Koo (2021)

Penulis: Shin PuanMaharani
Editor: Putradi Pamungkas
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Inspector Koo


Daftar Isi


  • Informasi awal


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Inspector Koo merupakan drama Korea besutan sutradara Lee Jung Heum.

Drama Korea yang tayang di Netflix pada bulan Oktober 2021 itu bergenre aksi, thriller, komedi, dan misteri.

Drama Inspector Koo berjumlah 12 episode.

Jadwal tayangnya setiap hari Sabtu dan Minggu pukul 22.30 KST, mulai tanggal 30 Oktober 2021.

Lee Young Ae menjadi pemeran utama dalam drama tersebut.

  • Sinopsis


Inspector Koo berkisah tentang kehidupan Koo Kyung Yi (Lee Young Ae) yang pernah menjadi perwira polisi.

Cuplikan drama Korea Inspector Koo (instagram/@jtbcdrama)

Baca: Drama Korea - Reflection of You (2021)

Baca: Drama Korea - The Kings Affection (2021)

Usai memutuskan untuk keluar dari pekerjaan tersebut, ia beralih profesi menjadi detektif swasta dan penyelidik asuransi.

Berkat kemampuan dan ketelitiannya, ia berhasil memecahkan banyak kasus.

Suatu ketika, ia harus menyelidiki kasus pembunuhan berantai seorang mahasiswi.

Tersangka dari pembunuhan itu sengaja melakukan kasus pembunuhan untuk menipu uang asuransinya.

  • Trailer


Berikut trailer drama Inspector Koo:

Baca: Drama Korea - Full House (2004)

Baca: Drama Korea - Secret Garden (2010)

 

 

  • Pemeran


Lee Young Ae - Koo Kyung Yi

Kim Hye Joon - Song Yi Kyung

Baek Sung Chul - Santa

Lee Hong Nae - Keon Wook

Jo Hyun Chul - Oh Kyung Soo

Kim Hae Sook - Direktur Yong

Lee Hong Nae - Keon Wook (1)

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/PUAN)

Baca lengkap soal sinopsis drama Korea di sini

 



Judul Inspector Koo


Genre Aksi, thriller, komedi, dan misteri


Jumlah Episode 12


Tayang Perdana 30 Oktober 2021


Disiarkan Netflix


Pemeran Lee Young Ae


Bahasa Korea


Negara Korea Selatan


Sumber :


1. style.tribunnews.com


Penulis: Shin PuanMaharani
Editor: Putradi Pamungkas
BERITA TERKAIT

Berita Populer