Meski begitu, keduanya masih tinggal satu atap.
Sidang perdana cerai Jonathan dan Dhena akan digelar pada Kamis (16/9/2021).
Jonathan Frizzy atau yang lebih akrab disapa Ijonk mengaku harinya masih berjalan seperti biasanya dan masih tinggal satu rumah dengan Dhena.
"Nggak gimana-gimana sih biasa aja," kata Jonathan Frizzy di Polres Metro Jakarta Selatan, dikutip dari TribunSeleb.com, Rabu (14/9/2021).
Namun, Ijonk mengungkapkan bahwa komunikasinya dengan Dhena sudah sangat minim sejak memutuskan untuk bercerai.
Baca: Jonathan Frizzy
Baca: Dituding Lakukan KDRT, Jonathan Frizzy Justru Merasa Jadi Korban
Keduanya hanya berkomunikasi jika menyangkut masalah buah hati mereka.
"Teleponan iya, soal anak anak tapi, komunikasi buat anak anak," sebut Ijonk.
Seperti diketahui, Ijonk dan Dhena Devanka telah membangun biduk rumah tangga selama 9 tahun.
Dari pernikahannya tersebut, mereka dikarunai 3 buah hati yang bernama Zoe Joanna Frizzy Simanjuntak, Zack Jaden Frizzy Simanjuntak, dan Zayn Jowden Frizzy Simanjuntak.
Sebelum kabar perceraian mereka mencuat, Jonathan Frizzy dan Dhena Devanka saling membuat laporan kepada pihak berwajib terkait kasus dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).
Dhena Devanka terlebih dulu melaporkan Ijonk ke pihak berwajib atas dugaan KDRT.
Baca: Lewat Surat, Gofar Hilman Ingin Bertemu Perempuan yang Menuding Dirinya Melakukan Pelecehan Seksual
Baca: Nathalie Holscher Akhirnya Pulang ke Rumah, Sule Masih Bungkam : Nanti Ada Kejutan
Dhena juga mengungkapkan isu kedekatan Ijonk dengan pesinetron Ririn Dwi Ariyanti.
Menanggapi laporan Dhena tersebut, Ijonk pun juga membuat melaporkan Dhena ke pihak berwajib.
Ijonk dengan tegas membantah isu KDRT yang diungkap sang istri, Dhena Devanka.
Bersama kuasa hukumnya, ayah 3 anak itu menyambangi Polres Metro Jakarta Selatan.
"Saya datang ke sini karena ada tuduhan terhadap saya, jadi saya harus membela diri saya," jelas Ijonk.
Ijonk juga mengungkapkan bahwa dirinya tidak pernah melakukan KDRT selama berumah tangga dengan Dena Devanka.
"Saya menjelaskan kalau saya tidak pernah melakukan KDRT, clear ya di sini semuanya temen-temen, saya tidak pernah melakukan KDRT, malah saya jadi korban," imbuh Jonathan.
"Kasian lah saya udah membangun karier 20 tahun terus temen-temen beritain sana-sini, saya tidak pernah menyakiti siapapun seumur hidup saya," paparnya.
Baca lengkap soal Hotma Sitompul di sini