Informasi Awal
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Kate merupakan sebuah film thriller aksi asal Amerika tahun 2021 yang dibintangi oleh Mary Elizabeth Winstead, Miku Martineau, Woody Harrelson, Tadanobu Asano, Michiel Huisman, Miyavi, dan Jun Kunimura.
Film ini digarap oleh sutradara Cedric Nicolas-Troyan dan ditulis naskahnya oleh Umair Aleem.
Alur ceritanya mengikuti Kate (diperankan Winstead), yakni seorang pembunuh, yang ditugaskan oleh Varrick (diperankan Harrelson) mentor dan pawangnya, untuk membunuh bos yakuza berpangkat tinggi.
Selama misi terakhir Kate, dia mengetahui bahwa dia telah diracuni dan hanya memiliki sisa waktu selama 24 jam untuk dapat bertahan hidup.
Maka dari itu, ia menggunakan waktu terakhirnya tersebut untuk membalas dendam dan mencari tahu siapa yang menjebaknya.
Diproduksi oleh 87North Productions dan Clubhouse Pictures, film ini rilis perdana di Netflix pada 10 September 2021. (1)
Baca: FILM - Spirit Untamed (2021)
Baca: FILM - Candyman (2021)
Sinopsis
Plot film Kate berfokus tentang seorang pembunuh bayaran bernama Kate (diperankan Mary Elizabeth Winstead).
Ia diberikan tugas untuk membunuh personel Yakuza di Kota Tokyo oleh metornya yakni Varrick (diperankan Woody Harrelson).
Namun, rupanya ketika Kate tengah menjalankan misi tersebut, ia telah diracuni oleh musuhnya.
Kate kemudian segera mengobati dirinya usai mengetahui tubuhnya telah diracun.
Kate hanya memiliki sisa waktu selama 24 jam untuk melakukan balas dendamnya terhadap musuh yang telah meracuni tubuhnya.
Seiring berjalannya waktu, tubuh Kate semakin melemah sehingga ia harus segera membunuh musuhnya itu.
Di saat yang bersamaan, Kate bertemu dengan seorang gadis remaja, kemudian ia mulai menjalin hubungan dengan gadis tersebut. (2)
Pemain
• Mary Elizabeth Winstead sebagai Kate, pembunuh bayaran
• Amelia Crouch sebagai Kate Remaja
• Ava Caryofyllis sebagai Kate Anak-anak
• Gemma Brooke Allen sebagai Kate Muda
• Miku Martineau sebagai Ani, keponakan dari bos kriminal top Jepang Kijima
• Woody Harrelson sebagai Varrick, mentor dan pawang Kate
• Tadanobu Asano sebagai Renji, anggota Yakuza berpangkat tinggi dan penasihat Kijima
• Jun Kunimura sebagai Kijima, bos Yakuza teratas
• Michiel Huisman sebagai Stephen, seorang pria yang melakukan hubungan seksual dengan Kate
• Miyavi sebagai Jojima
• Kazuya Tanabe sebagai Shinzo. (1)
Baca: FILM - Secret Magic Control Agency (2021)
Baca: FILM - The Last Mercenary (2021)