Abu Bakar Ash-Shiddiq

Penulis: Bangkit Nurullah
Editor: Febri Ady Prasetyo
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi Abu Bakar Ash-Shiddiq


Daftar Isi


  • Informasi Awal


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Abu Bakar Ash-Shiddiq merupakan sahabat Nabi Muhammad sekaligus khalifah pertama pada masa Khulafaur Rasyidin.

Khalifah dengan nama asli Abdullah bin Abu Quhafah at-Taimy itu lahir dari rahim seorang ibu yang bernama Ummu Al-Khair.

Abu Bakar lahir di Makkah pada 573 Masehi, kurang lebih 2,5 tahun setelah tahun Gajah.

Sehingga secara usia Abu Bakar lebih muda 2,5 tahun dari Nabi Muhammad saw.

Dia dikenal sebagai pengusaha yang kaya di Makkah.

Usaha yang digelutinya di bidang kain.

Setelah masuk Islam, ia menjadi sahabat karib Nabi Muhammad sekaligus sebagai mertuanya.

Hal itu karena putri Abu Bakar, Aisyah, menikah dengan Nabi Muhammad saw. (1)

Ilustrasi Abu Bakar Ash-Shiddiq sedang naik kuda (istimewa)

Baca: Sa’ad bin Abi Waqqash

  • Zaman Jahiliyah


Pada zaman Jahiliyah sebelum datangnya Islam, ia pernah menyembah berhala seperti orang-orang Quraisy pada umumnya.

Akan tetapi, hal itu ia hentikan setelah dia meminta pakaian dan makanan dengannya, tetapi tidak ia dapatkan.

Abu Bakar lantas memukul berhala itu dengan batu hingga hancur.

Setelah itu dia tidak lagi menyembah berhala. (2)

Pemeran Abu Bakar Ash-Shiddiq dalam film Omar (Lazismu Jember)

Baca: Khalid bin Walid

  • Pernikahan


Abu Bakar menikah sebanyak empat kali.

Pernikahan pertamanya adalah dengan Qutailah binti Abdul Uzza.

Namun, pernikahan itu tidak berlangsung lama karena setelah putra pertama, Abdullah, lahir, keduanya bercerai.

Kemudian Abu Bakar menikah lagi dengan Zainab binti Amir atau yang dikenal dengan Ummu Ruman.

Dari pernikahan itu keduanya dikarunia dua anak yang bernama Abdurrahman dan Aisyah.

Setelah itu, Abu Bakar menikah lagi dengan Asma binti Umays.

Dari pernikahan itu mereka dikarunia seorang putra yang diberi nama Muhammad.

Kemudian Abu Bakar menikah kembali.

Pernikahaan keempatnya itu ia lakukan dengan Habibah yang berasal dari Bani Khazraj.

Pernikahannya dengan Habibah dikarunia satu anak putri yang diberi nama Ummu Kultsum. (3)

Ilustrasi Perang Yamamah (Dok. santri cendekia)

Baca: Khadijah binti Khuwailid

  • Masuk Islam


Setelah agama Islam mulai didakwahkan oleh Nabi Muhammad saw., Abu Bakar menerimanya tanpa keraguan.

Ia orang pertama di luar kelurga Nabi Muhammad yang masuk Islam.

Kemudian, Abu Bakar pun mengajak saudara-saudaranya untuk ikut serta masuk ke dalam agama Islam.

Setelah masuk Islam, Abu Bakar menjadi sahabat dekat Nabi Muhammad.

Ia juga mengeluarkan harta bendanya untuk perjuangan Islam.

Abu Bakar juga yang menemani Nabi Muhammad ketika bersembunyi di Gua Tsur untuk menghindari kejaran dari kaum Quraisy.

Selain itu, Abu Bakar juga orang yang pertama kali membenarkan peristiwa Isra Mikraj.

Ia mendapat julukan "Ash-Shiddiq" karena telah membenarkan peristiwa itu. (4)

Baca: Ibnu Al-Nafis

 

 

  • Menjadi Khalifah


Abu Bakar Ash-Shidiq menjadi khalifah pertama sepeninggalnya Nabi Muhammad saw.

Masa itu dikenal dengan masa Khulafaur Rasyidin.

Ia menjadi khalifah hanya dua tahun, yakni tahun 632-634 Masehi.

Meski singkat, ia telah berhasil memulihkan umat Islam dari kebimbangan setelah ditinggal oleh Nabi Muhammad saw.

Abu Bakar juga memerangi orang-orang murtad, nabi-nabi palsu, serta orang yang tidak membayar zakat.

Salah satu nabi palsu yang ia perangi ialah Musailamah Al-Kazzab.

Kebijakan lain yang diambilnya adalah mengumpulkan ayat-ayat Alquran dan disalin menjadi mushaf.

Kemudian ia juga memerluas wilayah Islam dengan mengirim pasukan ke berbagai penjuru, salah satunya ke Irak.

Pasukan yang dikirim ke Irak dipimpin oleh Khalid bin Walid dan berhasil menaklukkan al-Hirah itu.

Meninggal

Baru dua tahun memimpin umat Islam, Abu Bakar meninggal dunia.

Ia meninggal pada 23 Agustus 634 Masehi dan dimakamkan di Masjid Nabawi di samping Nabi Muhammad. (5)

(TribunnewsWiki.com/Bangkit N)

 


Nama Abu Bakar Ash-Shiddiq


Nama Asli Abdullah bin Abu Quhafah at-Taimy


Lahir Makkah, 573 M


Karier Khalifah pertama pada masa Khulafaur Rasyidin


Meninggal 23 Agustus 634 Masehi


Sumber :


1. islam.nu.or.id
2. id.wikipedia.org
3. www.kompas.com/skola/read/2020/03/02/200000669/masa-kekhalifahan-abu-bakar-as-siddiq?page=all


Penulis: Bangkit Nurullah
Editor: Febri Ady Prasetyo
BERITA TERKAIT

Berita Populer