Tari Kebalai

Penulis: Bangkit Nurullah
Editor: Archieva Prisyta
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Tari Kebalai sedang ditampilkan oleh para penari


Daftar Isi


  • Informasi Awal


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Tari Kebalai adalah salah satu tarian tradisional dari Rote Ndao, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Tarian ini tergolong tarian bersifat pergaulan atau hiburan yang biasanya dilakukan secara massal oleh masyarakat di sini.

Tari Kebalai merupakan salah satu tarian tradisional yang cukup terkenal di kalangan masyarakat Rote Ndao dan sudah diwariskan secara turun-temurun oleh masyarakat di sini. (1)

Tarian Tradisonal Kebalai dari pelajar SD Inpres Landeoe, SMP N 1 Rote Barat Laut dan SDN Oemilan, Kecamatan Rote Barat Laut, Kabupaten Rote Ndao, NTT, ditampilkan untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun Ke-72 Republik Indonesia. (roolnews.id)

Baca: Tari Pamonte

  • Sejarah


Pada zaman dahulu, tarian ini sering dilakukan setelah acara pemakaman adat.

Setelah upacara pemakaman selesai, para keluarga, kerabat, maupun para tamu yang datang berkumpul akan melakukan tarian ini.

Tari Kebalai ini dilakukan dengan tujuan untuk menghibur keluarga yang sedang berduka, sehingga keluarga yang ditinggalkan tidak terlarut dalam duka yang mendalam.

Seiring dengan perkembangan zaman, tarian ini tidak hanya dilakukan pada saat acara pemakaman saja, namun juga sering ditampilkan di berbagai acara yang bersifat hiburan seperti acara adat, penyambutan, perayaan serta pertunjukan seni budaya. (2)

Tari Kebalai sedang ditampilkan oleh para penari (Youtube/Grace Katoda)

Baca: Tari Dana Dana

  • Fungsi dan Makna


Selain berfungsi sebagai hiburan, tarian ini juga dimaknai sebagai dukungan untuk keluarga yang berduka agar tetap tabah dan bangkit dari rasa duka.

Nilai-nilai kebersamaan dan persatuan sangat terasa dalam tarian ini, di mana mereka berkumpul untuk menyatukan rasa dan saling mendukung saat salah satu dari mereka sedang berduka.

Selain itu, tarian ini juga dijadikan sebagai media untuk mempererat hubungan sosial yang terjalin di antara mereka. (3)

Baca: Tari Jepen

  • Pertunjukan


Tari Kebalai ini biasanya dilakukan secara massal dan diikuti oleh masyarakat baik pria atau wanita, tua atau muda, mereka berkumpul menjadi satu dan ikut menarikan tarian ini.

Dalam tarian ini para penari membuat satu lingkaran dengan saling berpegangan dan menari sesuai dengan irama syair yang dilantunkan oleh pelantun syair (manahelo dan manasimba).

Gerakan dalam Tari Kebalai biasanya lebih didominasi oleh gerakan kaki yang bergerak maju mundur serta gerakan melangkah ke kanan.

Gerakan tersebut dilakukan dengan kompak dan disesuaikan dengan irama syair yang dilantunkan. (4)

Baca: Tari Mahambak

  • Musik Pengiring


Dalam pertunjukan Tari Kebalai biasanya tanpa diiringi musik, namun hanya diiringi oleh syair-syair yang dilantunkan oleh si pelantun syair sering disebut manahelo dan manasimba.

Syair yang dibawakan oleh pelantun syair biasanya merupakan syair-syair adat.

Selain menjadi pelantun syair mereka ini juga memimpin tarian. (5)

Baca: Tari Salai Jin

  • Kostum


Dalam pertunjukan Tari Kebalai para penari menggunakan pakaian adat khas Rote Ndao.

Untuk penari laki-laki menggunakan busana seperti selimut selampang, selimut hafa,dan habas.

Selain itu, penari pria juga menggunakan topi khas Rote Ndao yang disebut dengan Ti’i Langga.

Sedangkan untuk penari perempuan menggunakan busana seperti kain sarung, selampang, pendi, dan habas.

Selain itu juga menggunakan Bula Molik yang dipakai di kepala. (6)

(TribunnewsWiki.com/Bangkit N)



Nama Tari Kebalai


Jenis Tarian Tradisional


Fungsi Menghibur keluarga yang sedang berduka cita


Asal Rote Ndao, Nusa Tenggara Timur (NTT).


Sumber :


1. www.cintaindonesia.web.id/2018/08/tari-kebalai-tarian-tradisional-dari.html
2. negerikuindonesia.com


Penulis: Bangkit Nurullah
Editor: Archieva Prisyta

Berita Populer