Taman Kelinci Malang

Editor: Febri Ady Prasetyo
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi wisata Taman Kelinci Malang


Daftar Isi


  • Informasi Awal


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Taman Kelinci atau Rumah Hobbit Malang merupakan salah satu destinasi wisata yang ada di Jawa Timur.

Taman Kelinci ini terletak di Jalan Paralayang, Desa Pandesari, Kecamatan Pujon, Kabupaten Malang, Jawa Timur.

Berada di area pegunungan dan perbukitan membuat udara di Taman Kelinci atau Rumah Hobbit Malang ini menjadi sejuk dan menyegarkan.

Beragam aktivitas dapat dilakukan di tempat wisata ini, seperti bermain dengan kelinci, berfoto di sekitar rumah hobbit, memetik stroberi, dan lainnya. (1)

Ilustrasi Rumah Hobbit Malang (TravelsPromo)

Baca: Florawisata San Terra de Lafonte

  • Tentang Taman Kelinci Malang


Taman Kelinci ini memiliki sekitar 60 ekor kelinci dengan beragam warna dan ukuran.

Setiap harinya akan dilepas sebanyak 40 ekor untuk berinteraksi dengan pengunjung.

Anak-anak bisa memberikan makan wortel sambil bermain bersama kelinci-kelinci lucu tersebut.

Selain itu, di sini juga terdapat rumah hobbit seperti di New Zealand.

Pengunjung dapat mengabadikan momen pada latar rumahnya. Ada juga berbagai macam spot foto instagenic lainnya.

Selain itu, pengunjung dapat memetik buah stroberi di taman stoberi.

Pengunjung akan diajak cara menanam, memetik dan menikmati stroberi langsung dari kebunnya.

Pengunjung juga bisa berpetualang menyusuri Gua Pinus yang berjarak 50 meter dari taman. (1)

Baca: Ciputra Waterpark Surabaya

  • Fasilitas dan Tiket


Fasilitas yang tersedia di wisata ini ada area parkir, toilet, musala, area plaza, kafe, pusat oleh-oleh dan lainnya. (1)

Taman Kelinci Malang buka setiap hari pukul 08.00-17.00 WIB dengan harga tiket masuk yang beragam.

Untuk orang dewasa, harga tiketnya adalah Rp20.000 per orang.

Sementara anak berusia 1-4 tahun harga tiketnya adalah Rp10.000 per orang. (2)

Baca: FunTech Plaza Malang

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Anindya)



Nama Objek Wisata Taman Kelinci Malang


Lokasi Jalan Paralayang, Desa Pandesari, Kecamatan Pujon, Kabupaten Malang, Jawa Timur


Harga Tiket Masuk Rp 20.000


Sumber :


1. travelingyuk.com
2. jatim.tribunnews.com


Editor: Febri Ady Prasetyo
BERITA TERKAIT

Berita Populer