Graha Maria Annai Velangkanni

Penulis: Bangkit Nurullah
Editor: Febri Ady Prasetyo
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Suasana Graha Maria Annai Velangkanni di malam hari


Daftar Isi


  • Informasi Awal


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Graha Maria Annai Velangkanni adalah salah satu bangunan megah di Medan yang dijadikan sebagai tempat beribadah oleh umat Katolik sekaligus objek wisata.

Graha Maria Annai Velangkanni tepatnya berlokasi di Taman Sakura Indah, Jalan Bunga Sakura III no.10, Kel. Tanjung Selamat, Kec. Medan Tuntungan, Medan.

Sepintas bangunan ini seperti sebuah kuil atau vihara.

Namun, sebenarnya bangunan ini adalah sebuah gereja.

Arsitektur dan desain bangunan gereja yang tidak biasa ini membuatnya mempunyai daya tarik tersendiri dan menarik banyak  banyak wisatawan,

Tempat peribadatan yang dibangun pada tahun 2005 ini didedikasikan khusus untuk Bunda Maria yang dikenal di India sebagai Annai Velangkanni Arokia Matha, Our Lady of Good Health.

Graha Maria Annai Velangkanni (velangkanni.com)

Baca: Pantai Kayu Putih

Di sini pengunjung bisa melihat arsitektur campuran Indo-Mughal dengan berbagai ornamen dan simbol kepercayaan yang semakin membuat bangunan ini terlihat menawan.

Uniknya, tangan-tangan yang membangun graha ini adalah tangan amatir, bahkan untuk dananya saja hanya mengandalkan dari sumbangan.

Pada akhirnya graha ini bisa didirikan dengan total biaya pembangunan mencapai Rp4 miliar.

Pada awalnya Graha Maria Annai Velangkanni diperuntukkan bagi umat Katolik Tamil yang ada di Medan saja.

Akan tetapi, dalam perkembangannya semua umat Katolik dapat datang dan berziarah di sini tanpa batas asal-usul ataupun ras.

Ini karena tempat tersebut dipersembahkan bagi seluruh umat Katolik dan juga sebagai objek wisata. (1)

Bagian dalam ruangan Graha Maria Annai Velangkanni (tempatwisata.pro)

Baca: Masjid Kobe Jepang

  • Jam Operasional dan Harga Tiket


Jam operasional

Graha Maria Annai Velangkanni buka setiap hari mulai pukul 07.00 WIB-20.00 WIB.

Harga tiket

Pengunjung yang datang ke kawasan ini tidak dipungut biaya alias gratis. (2) (3)

Graha Maria Annai Velangkanni (tempatwisata.pro)

Baca: Masjid Nabawi

  • Fasilitas


- tempat parkir

- aula

- tempat makan

- penginapan

- toko suvenir

- toilet umum (4)

Graha Maria Annai Velangkanni, Medan, Sumatera Utara (tempatwisata.pro)

Baca: Masjid Umar

  • Lokasi dan Rute


Lokasi

Graha Maria Annai Velangkanni terletak di Jalan Sakura III No.7, Perumahan Taman Sakura Indah, Tanjung Selamat, Medan Tuntungan, Kota Medan, Sumatera Utara.

Rute

• Via udara: sesampainya di Bandara Kuala Namu, pengunjung langsung saja melanjutkan perjalanan menggunakan kendaraan bermotor dengan rute: Jl. Tol Medan-Kuala Namu - Jl. Tol Belmera - Patumbak - Jl. Sisingamangaraja - Jl. Lintas Sumatera - Jl. Melati Raya - Jl. Bunga Sakura - Jl. Sakura III - Graha Maria Annai Velangkanni

• Via laut: sesampainya di Pelabuhan Belawan, pengunjung langsung saja melanjutkan perjalanan menggunakan kendaraan bermotor dengan rute: Jl. R. Pelabuhan - Jl. Tol Belmera - Tj. Mulia - Jl. Cemara - Jl. Bunga Asoka - Jl. Bunga Raya - Jl. Sakura III - Graha Maria Annai Velangkanni

• Via darat: dari pusat kota, pengunjung tinggal ikuti saja rute berikut ini: Jl. Guru Patimpus - Jl. Gatot Subroto - Jl. Sunggal - Jl. Gagak Hitam - Jl. Bunga Asoka - Jl. Bunga Raya - Jl. Sakura III - Graha Maria Annai Velangkanni. (5)  (6)

(TribunnewsWiki.com/Bangkit N)



Nama Tempat Graha Maria Annai Velangkanni


Lokasi Jalan Sakura III No.7, Perumahan Taman Sakura Indah, Tanjung Selamat, Medan Tuntungan, Kota Medan, Sumatera Utara.


Jam Operasional Buka setiap hari mulai pukul 07.00 WIB-20.00 WIB.


Jenis Tempat ibadah dan wisata religi


Sumber :


1. www.tempatwisata.pro/wisata/Graha-Maria-Annai-Velangkanni
2. dolanyok.com


Penulis: Bangkit Nurullah
Editor: Febri Ady Prasetyo
BERITA TERKAIT

Berita Populer