Eka Supria Atmaja

Editor: Febri Ady Prasetyo
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Bupati Bekasi Eka Supria Atmaja meninggal dunia pada Minggu (11/7/2021) setelah berjuang melawan Covid-19. Dia terkonfirmasi positif dan mulai menjalani perawatan di rumah sakit pada 1 Juli 2021.


Daftar Isi


  • Informasi Awal


TRIBUNNEWSWIKI.COM - H. Eka Supria Atmaja, S.H. merupakan seorang politikus Partai Golkar yang menjabat sebagai Bupati Bekasi tahun 2019 hingga 2021.

Ia lahir di Bekasi, Jawa Barat, pada 9 Februari 1973  dan meninggal di Kabupaten Tangerang, Banten, pada 11 Juli 2021 ketika berusia 48 tahun).

Eka juga menjabat sebagai Ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai Golongan Karya Kabupaten Bekasi sejak 2019 menggantikan Neneng Hassanah Yasin, yang menjalani putusan pengadilan Tipikor di Lapas Sukamiskin, Bandung.

Pada Minggu, 11 Juli 2021 malam, Eka meninggal dunia ketika menjalani perawatan COVID-19 di Rumah Sakit Siloam, Kelapa Dua, Tangerang, Banten.

Sebelum dirawat di RS Siloam Tangerang, Eka sempat kesulitan mendapatkan kamar perawatan di wilayah kepemimpinannya sendiri.

Saat itu, ICU di Kabupaten Bekasi dalam keadaan penuh.

Setelah dirawat selama lebih kurang 10 hari, pria yang memiliki riwayat penyakit jantung ini akhirnya mengembuskan nafas terakhirnya pada Minggu malam sekitar pukul 21.30 WIB.

Baca: Azis Syamsuddin

Baca: Mochammad Ridwan Kamil

  • Pendidikan


• SDN Simpangan 01 (1980–1986)

• SMPN 2 Cikarang (1986–1989)

• SMA Negeri 1 Cikarang Utara (1989–1992)

• S-1 Fakultas Hukum Universitas Borobudur (1992–1996)

Baca: Anies Baswedan

Baca: Afif Nurhidayat

  • Karier


• Kepala Desa Waluya dua periode (2001 – 2006, 2006 – 2012)

• Mencalonkan diri sebagai anggota DPRD Kabupaten (2014)

• Terpilih dengan menduduki jabatan sebagai Ketua DPRD Kabupaten Bekasi (2014 – 2017)

• Diberikan mandat untuk maju di Pilkada Kabupaten Bekasi menjadi Wakil Bupati mendampingi Hj Neneng Hassanah Yasin (2017)

• Diberikan mandat menjadi Bupati Kabupaten Bekasi (2019)

Baca: Basuki Tjahaja Purnama

Baca: Airlangga Hartarto

(TribunnewsWiki.com/Septiarani)



Nama Eka Supria Atmaja


Kelahiran Bekasi, Februari 1973


Meninggal Tangerang, 11 Juli 2021


Pendidikan Terakhir Universitas Borobudur


Jabatan Terakhir Bupati Bekasi


Pasangan Kholilah Supria Atmaja


Anak Nikita, Jelena, dan Reziy


Agama Islam


Sumber :


1. id.wikipedia.org
2. megapolitan.kompas.com
3. portaljember.pikiran-rakyat.com
4. www.viva.co.id/berita/nasional/1386654-profil-eka-supria-atmaja-bupati-bekasi-yang-meninggal-karena-covid-19?page=all&utm_medium=all-page


Editor: Febri Ady Prasetyo

Berita Populer