Informasi awal
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Black forest merupakan kue sponge yang disusun berlapis-lapis dengan rasa cokelat.
Setiap lapisan pada kue tersebut diolesi dengan krim putih.
Menariknya lagi, kue black forest dilapisi dengan krim putih, parutan cokelat, dan ceri merah yang mengilap sebagai hiasan.
Black forest kerap disajikan saat perayaan ulang tahun maupun pesta pernikahan.
Sejarah
Konon, nama black forest terinspirasi dari nama pegunungan yang ada di barat daya, Jerman, yaitu Black Forest.
Tampilan black forest asli Jerman juga terinspirasi dari pakaian tradisional yang dikenakan oleh kebanyakan wanita di wilayah Black Forest.
Baca: Kue Lumpur
Baca: Kue Bolu
Gaun hitam seperti serutan cokelat pada kue black forest dan blus putih seperti krim yang melapisi.
Wanita di wilayah tersebut juga mengenakan topi dengan pom-pom merah yang terlihat seperti buah ceri.
Kue sponge dengan rasa cokelat berlapis krim ini diberi nama dalam bahasa Jerman, Schwarzwälder Kirsch.
Pasalnya, kirsch yang berarti ceri dalam bahasa Jerman.
Ceri diolah dengan lapisan bening tanpa pemanis yang membuatnya terlihat mengilap.
Ceri disajikan di atas kue black forest.
Kue black forest menjadi salah satu kue yang terkenal.
Di Indonesia, kue black forest biasanya disajikan saat perayaan ulang tahun atau pernikahan. (1)
Baca: Pokak Saripu
Baca: Peuyeum
Bahan Baku
- 6 butir telur
- 125 gram gula pasir
- 2 sendok teh emulsifier (SP/TBM)
- 2 sendok makan air
- 130 gram tepung terigu protein sedang
- 25 gram cokelat bubuk
- 15 gram susu bubuk
- 1/2 sendok teh baking powder
- 125 gram margarin, lelehkan
- 1/2 sendok teh pasta cokelat
Baca: Cupcake
Baca: Baso Aci
- 100 gram selai stroberi
- 100 gram krim bubuk dan 200 ml susu cair dingin, dikocok mengembang
- 200 gram cokelat masak pekat serut untuk hiasan
Cara Membuat
1. Cake, kocok telur, gula pasir, air, dan emulsifier sampai mengembang. Tambahkan tepung terigu, cokelat bubuk, susu bubuk, dan baking powder sambil diayak dan diaduk rata.
Baca: Madumongso
Baca: Semar Mendem
2. Masukkan margarin leleh sedikit-sedikit sambil diaduk perlahan.
3. Tuang ke dalam 3 loyang diameter 22 cm tinggi 3 cm yang dioles margarin dan dialas kertas roti.
4. Oven dengan api bawah suhu 180 derajat Celsius 25 menit sampai matang.
5. Ambil selembar cake. Oleskan selai. Oleskan krim. Lakukan lapisan sekali lagi. Tutup dengan sisa cake.
6. Tutup seluruh permukaan cake dengan cream. Taburkan cokelat serut. (2)
Tips
Berikut tips membuat black forest anti gagal:
Bahan membuat kue black forest, di antaranya adalah telur gula pasir, cake emulsifier, tepung terigu protein sedang, dan cokelat.
Pastikan untuk menggunakan bahan dengan kualitas baik dan segar.
Tentu saja, menggunakan bahan berkualitas biasa akan memengaruhi hasil dari kue black forest buatanmu.
Setelah itu, timbang bahan membuat kue black forest dengan cermat dan sesuai dengan takaran resep.
Pastikan kamu tidak melewatkan sedikit pun berat bahan yang dibutuhkan.
Ada tips membuat kue black forest agar hasilnya lembut.
Yaitu dengan mengocok telur menggunakan mikser.
Di kebanyakan resep, mengocok telur dengan mikser sampai berwarna putih dan mengembang adalah langkah pertama dalam membuat kue black forest.
Jadi, pastikan kocokan telur memiliki hasil yang dianjurkan yaitu putih dan mengembang.
Kocok telur menggunakan mikser dengan kecepatan paling tinggi agar hasilnya maksimal.
Trik membuat kue black forest yang mengembang ada pada teknik pengadukkan mentega cair.
Lelehkan mentega hingga mencair. Siapkan adonan black forest dan tuang mentega cair ke dalamnya.
Gunakan spatula plastik agar mentega dan adonan tercampur dengan rata.
Aduk secara bertahap agar adonan tidak turun.
Biasanya, kue black forest dihias dengan butter cream dan cokelat batang serut.
Pada saat menghias kue black forest, sebaiknya pastikan kue dalam keadaan benar-benar dingin.
Hal itu agar butter cream tidak meleleh saat sedang dioles untuk hiasan kue black forest.
Setelah kue black forest diolesi dengan butter cream, simpan kue di dalam lemari es hingga buttercream mengeras.
Pada saat menunggu butter cream mengeras, lelehkan cokelat batang sebagai hiasan selanjutnya.
Lelehkan cokelat batang dengan menggunakan dua panci yang berisi air hangat agar hasilnya lebih mengilap.
Siram lelehan cokelat di atas kue black forest yang mana butter creamnya sudah mengeras.
Kalau cokelat batang dan butter cream masih sisa, simpan di tempat yang sejuk.
Menyimpan dua bahan tersebut di tempat panas justru bisa membuat keduanya cepat meleleh.
Tips membuat kue black forest yang selanjutnya adalah gunakan peeler khusus cokelat.
Kurang lengkap rasanya, kalau tidak menambahkan serutan cokelat sebagai hiasan kue black forest.
Maka dari itu, gunakan peeler khusus cokelat untuk membuat serutan cokelat yang tipis dan cantik. (3)
Baca lengkap soal resep cupcake di sini