Prediksi Skor Kolombia vs Peru di Perebutan Peringkat 3 Copa America 2021, Live di Indosiar Besok

Penulis: Rakli Almughni
Editor: Putradi Pamungkas
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pemain Brazil Casemiro (kiri) dan pemain Peru Gianluca Lapadula (kanan) berebut bola dalam pertandingan semifinal turnamen sepak bola Copa America Conmebol 2021 di Stadion Nilton Santos di Rio de Janeiro, Brasil, pada 5 Juli 2021.

TRIBUNNEWSWIKI.COM - Tim Nasional (timnas) Kolombia dan Peru akan saling berhadapan pada perebutan peringkat ketiga Copa America 2021, pada Sabtu (9/7/2021), pukul 07.00 WIB.

Keseruan pertandingan Kolombia vs Peru bisa disaksikan secara langsung di Indosiar dan live streaming di Vidio.

Pertandingan antara Kolombia dan Peru diprediksi akan berjalan menarik.

Seperti diketahui keduanya telah kalah terhadap lawannya masing-masing di semifinal Copa America 2021.

Peru harus lebih dulu mengubur mimpi menyabet gelar Copa America 2021 setelah kalah melawan Brasil, pada Selasa (6/7/2021).

Timnas Peru kalah tipis dengan skor akhir 0-1 untuk kemenangan Brasil.

Satu-satunya gol yang dicetak oleh Lucas Paqueta pada menit ke-35 membuat Peru gala melaju ke final Copa America 2021.

Pemain Kolombia Luis Diaz (tengah) berebut bola dengan pemain Uruguay Rodrigo Bentancur (kiri) dan Nahitan Nandez dalam pertandingan perempat final turnamen sepak bola Copa America Conmebol 2021 di Stadion Mane Garrincha di Brasilia, Brasil, pada 3 Juli 2021. (SILVIO AVILA / AFP)

Baca: Jadwal Kolombia vs Peru pada Perebutan Juara 3 Copa America 2021, Besok Pagi Live di Indosiar

Baca: Jadwal dan Preview Argentina vs Brasil pada Final Copa America 2021, Reuni Messi dengan Neymar

Sementara Kolombia tersingkir setelah kalah fase adu penalti melawan Argentina pada babak semifinal Copa America 2021, pada Rabu (7/7/2021).

Tiket menuju final harus ditentukan lewat adu penalti setelah Kolombia dan Argentina bermain imbang 1-1 hingga babak kedua selesai.

Adapun pada babak adu penalti, Kolombia mendapat giliran menendang pertama.

Hasilnya, hanya dua eksekutor Kolombia yang mampu mencetak gol.

Hanya Juan Cuardado dan Miguel Borja saja yang berhasil mengeksekusi penalti dengan baik.

Sementara Davinson Sanchez, Yerry Mina, dan Edwin Cardona, selaku penendang kedua, ketiga dan kelima gagal.

Dalam lima pertemuan terakhir antara Kolombia dan Peru, Juan Cuadrado cs sukses mendominasi.

Kolombia sukses, meraih 3 kemenangan dan 1 kali seri.

Sementara Peru hanya berhasil menang satu kali.

Jika mengacu pada statistik rekor tersebut, tentunya Kolombia lebih unggul daripada Peru.

Namun, dalam sepak bola apa pun bisa terjadi.

Baca: Hasil Argentina vs Kolombia di Copa America 2021: Tim Tango Menang Dramatis Lewat Adu Penalti

Baca: Hasil Brasil vs Peru di Semifinal Copa America 2021, Tim Samba Menang 1-0 Berkat Gol Lucas Paqueta

Dilansir dari TribunJakarta.com, Kolombia datang ke pertandingan tanpa gelandang Porto Mateus Uribe, yang telah meninggalkan kamp lebih awal karena cedera otot, absennya membuat Gustavo Cuellar akan bermitra dengan Wilmar Barrios di tengah.

Lini depan mereka kembali gagal menyebabkan masalah terakhir kali, dan Rueda dapat memilih untuk membawa Miguel Borja untuk bergabung dengan Duvan Zapata kali ini.

Mereka mengandalkan Luis Diaz untuk mencetak gol keduanya di turnamen tersebut, dan dia akan terus tampil di sayap kiri dengan Juan Cuadrado beroperasi di sayap lainnya.

Empat bek Daniel Munoz, Yerry Mina, Davinson Sanchez dan William Tesillo sepertinya tetap tak tersentuh, melindungi kiper berpengalaman David Ospina di antara tiang gawang.

Peru sedikit tenang dengan kembalinya pemain sayap Andre Carrillo, yang menjalani skorsing terakhir kali karena kartu merah yang diperolehnya saat kemenangan perempat final atas Paraguay.

Dia bisa langsung kembali ke lini serang dengan Gareca diperkirakan akan kembali ke sistem empat beknya yang lebih biasa dan Carrillo, Sergio Pena dan Christian Cueva mendukung penyerang Gianluca Lapadula.

Renato Tapia dan Yoshimar Yotun akan berbaris rapat di lini tengah, setelah menjadi dua pemain paling mengesankan di tim selama Copa America musim ini.

Peru mengalahkan Kolombia di babak penyisihan grup, namun situasi berbalik dan diprediksi La Tricolor memiliki banyak kualitas untuk mengalahkan Los Incas pada partai kali ini.

Kolombia jelas tampil impresif selama turnamen dengan grafik menanjak.

Masalahnya hanya di lini depan, jika Duvan Zapata dan Borja bisa tampil klik, maka dipastikan mereka mudah mengatasi Peru kali ini dan menduduki posisi ketiga.

Jadwal Perebutan Juara 3 Copa America 2021

Sabtu, 10 Juli 2021, pukul 07.00 WIB, Live di Indosiar dan streaming Vidio

Kolombia vs Peru

Head to Head Kolombia vs Peru

21/06/2021 Kolombia 1-2 Peru

04/06/2021 Peru 0-3 Kolombia

16/11/2019 Kolombia 1-0 Peru

10/06/2019 Peru 0-3 Kolombia

11/10/2017 Peru 1-1 Kolombia

Prediksi Skor

Via SportsMole: Kolombia 2-1 PeruPeru

Prediksi susunan pemain

Kolombia

Ospina; Munoz, Mina, Sanchez, Tesillo; Cuadrado, Barrios, Cuellar, Diaz; Zapata, Borja

Peru

Gallese; Corzo, Ramos, Callens, Trauco; Tapia, Yotun; Carrillo, Pena, Cueva; Lapadula

(tribunnewswiki.com/Rakli, TribunJakarta.com)

Baca lebih lengkap seputar COpa America 2021 di sini



Penulis: Rakli Almughni
Editor: Putradi Pamungkas
BERITA TERKAIT

Berita Populer