Jadwal Perempat Final Euro 2020 Malam Ini, Swiss vs Spanyol dan Italia vs Belgia, Live di Mola TV

Penulis: Rakli Almughni
Editor: Febri Ady Prasetyo
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Aymeric Laporte (kiri) ketika merayakan golnya bersama Koke (kanan) pada laga ketiga Grup E Euro 2020 yang mempertemukan Slovakia vs Spanyol di Estadio de La Cartuja, Rabu (23/6/2021) malam WIB.

TRIBUNNEWSWIKI.COM - Euro 2020 sudah menyelesaikan babak 16 besar dan akan berlanjut ke perempat final.

Pertandingan perempat final Euro 2020 akan dimulai hari ini, Jumat (2/7/2021).

Pertandingan pembuka babak perempat final Euro 2020 akan menyajikan pertandingan antara Swiss dan Spanyol di Krestovsky Stadium, St Petersburg, dengan jam kick-off 23.00 WIB.

Baca: Egy Maulana Vikri Resmi Dilepas, Followers Instagram Lechia Gdansk Langsung Berkurang

Kemudian pada Sabtu, (3/7/2021), dini hari pukul 02.00 WIB, berlangsung partai yang bisa dibilang paling menggairahkan pada babak ini, yakni pertandingan antara Belgia dan Italia.

Pertandingan Belgia kontra Italia bakal dihelat di Fussball Arena, Munich, pukul 02.00 WIB.

Rangkaian pertandingan tersebut bisa disaksikan secara langsung di Mola TV.

Pemain depan Belgia Romelu Lukaku memeluk pemain depan Portugal Cristiano Ronaldo pada akhir pertandingan sepak bola babak 16 besar UEFA EURO 2020 antara Belgia dan Portugal di Stadion La Cartuja di Seville pada 27 Juni 2021. (LLUIS GEN / POOL / AFP)

Baca: Kontrak Lionel Messi di Barcelona Berakhir, La Pulga Resmi Free Agent, Bisa Dibeli Secara Gratis

Baca: Jadwal Perempat Final Euro 2020, Inggris vs Ukraina hingga Italia vs Belgia, Mulai Jumat 2 Juli 2021

Adapun laga antara Swiss dan Spanyol bakal disiarkan langsung oleh RCTI.

Namun,laga Belgia vs Italia tidak disiarkan langsung oleh RCTI, tetapi tetap bisa disaksikan di mola TV.

Swiss vs Italia

Melansir Bolasport.com, laga antara Swiss dan Spanyol merupakan perjumpaan sang raja trofi Piala Eropa dengan tim kejutan yang terbilang anak bawang dalam sejarah Euro.

Timnas Spanyol meraih gelar pentas ini 3 kali, terbanyak bersama Jerman.

Masing-masing piala diangkat La Furia Roja pada 1964, 2008, dan 2012.

Sementara itu, Swiss baru saja mencetak sejarah dengan mencapai perempat final sebagai titik terjauh di Piala Eropa.

Tim Palang Merah menyingkirkan juara dunia, Prancis, di perdelapan final melalui adu penalti yang dihiasi kegagalan eksekusi Kylian Mbappe.

Adapun Spanyol maju ke perempat final dengan melewati drama 8 gol melawan Kroasia.

Tim Matador butuh babak tambahan waktu guna menyegel kemenangan 5-3 lewat ukiran dua gol penentu pada extra time.

Pelatih Swiss Vladimir Petkovic (tengah) berbicara kepada bek Swiss Fabian Schaer (kiri) dalam pertandingan sepak bola Grup A UEFA EURO 2020 antara Italia dan Swiss di Stadion Olimpiade di Roma pada 16 Juni 2021. (Ettore Ferrari / POOL / AFP)

Belgia vs Italia

Belgia, yang masih mencari trofi internasional perdana, menjajaki babak perempat final Euor 2020 setelah menang 1-0 atas tim juara bertahan Portugal melalu gol tunggal Thorgan Hazard.

Di pihak lain, Italia, kampiun edisi 1968, lolos selepas mencatat kemenangan 2-1 atas Austria, yang semua gol itu lahir pada extra time.

Jadwal perempat final Euro 2020

Halaman
123


Penulis: Rakli Almughni
Editor: Febri Ady Prasetyo
BERITA TERKAIT

Berita Populer