Kini Euro 2020 sudah memasuki babak delapan besar atau perempat final.
Inggris dan Ukraina menjadi dua klub terakhir yang memastikan tiket 8 besar Euro 2020.
Inggris melenggang ke perempat final Euro setelah mengalahkan tim kuat lainnya, Jerman.
Dalam laga yang berlangsung di Stadion Wembley, London, Selasa (29/6/2021) malam WIB, Inggris menang 2-0 atas Jerman.
Gol kemenangan Inggris ke gawang Jerman dicetak oleh Raheem Sterling pada menit ke-75 dan Harry Kane (86').
Sementara Ukraina menjadi tim terakhir yang memastikan lolos ke perempat final setelah mengalahkan Swedia dengan skor 2-1 lewat babak perpanjangan waktu di Hampden Park, Rabu (30/6/2021) dini hari WIB.
Baca: Geser Botol Coca-Cola saat Konferensi Pers, Cristiano Ronaldo: Minumlah Air Putih!
Baca: Coca-Cola Rugi Empat Miliar Dolar atau Setara Rp 57 Triliun Gara-gara Botolnya Digeser Ronaldo
Adapun satu-satunya gol Swedia dicetak Emil Forsberg pada menit ke-43.
Kemenangan ini pun membawa mereka menembus perempat final Euro 2020 dan akan menghadapi Inggris.
Kedua tim tersebut telah melengkapi daftar delapan negara yang telah memastikan tiket 8 besar Euro.
Selain itu Inggris dan Ukraina menjadi lawan pada babak perempat final Euro 2020.
Berikut daftar delapan negara yang lolos ke perempat final Euro 2020:
1. Denmark
2. Italia
3. Republik Ceko
4. Belgia
5. Spanyol
6. Swiss
7. Inggris
8. Ukraina
Berikut Jadwal perempat final atau 8 besar Euro 2020
Jumat, 2 Juli2021
Spanyol vs Swiss Pukul 23.00 WIB
Sabtu, 3 Juli 2021
Italia vs Belgia Pukul 02.00 WIB
Denmark vs Ceko Pukul 23.00 WIB
Minggu, 4 Juli 2021
Inggris vs Ukraina Pukul 02.00 WIB
(tribunnewswiki.com/RAK)
Baca lebih lengkap seputar Euro 2020 di sini